Justin Hubner
Sumber: Cerezo Osaka

Pesan Perpisahan Justin Hubner untuk Cerezo Osaka

Taufik Hidayat - July 16, 2024
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga IndonesiaJustin Hubner secara resmi telah meninggalkan Cerezo Osaka. Bek Timnas Indonesia itu pun menyampaikan pesan perpisahan.

Justin Hubner bergabung dengan Cerezo Osaka sejak Maret silam. Ia didatangkan dari Wolverhampton Wanderers dengan status pinjaman.

Masa peminjaman Justin harusnya baru berakhir pada Desember mendatang atau setelah J-League musim 2024 usai. Ia digadang-gadang bisa membantu The Sakura meraih gelar juara.

Namun harapan tak selalu sesuai kenyataan. Justin kesulitan mendapatkan menit bermain.


Baca Juga:


Justin hanya mencatatkan delapan penampilan di semua kompetisi. Total menit bermainnya hanya mencapai 190 menit.

Kondisi tampaknya menjadi penyebab masa peminjaman Justin harus berakhir lebih cepat. Meski begitu, pemain berusia 20 tahun tersebut tetap merasa terhormat bisa membela Cerezo Osaka.

justin hubner
Sumber: Cerezo Osaka

“Saya sangat sedih harus meninggalkan tim (Cerezo Osaka). Namun saya akan melakukan yang terbaik untuk memanfaatkan pengalaman yang saya peroleh selama di Cerezo dengan tim saya berikutnya,” kata Justin Hubner di situs resmi klub.

“Saya berharap dapat bertemu kembali dengan semua penggemar dan pendukung (Cerezo) suatu hari nanti. Terima kasih banyak atas waktu saya yang singkat di sini.”

Dengan keputusan ini, Justin harus kembali ke Wolverhampton yang tengah bersiap menatap Premier League 2024/25. Namun bukan tidak mungkin dirinya kembali dipinjamkan ke tim lain.

Selalu update berita terbaru seputar  Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com