Pilarnya Dibidik Tim Arab Saudi, Atletico Madrid Bintang Pilar MLS, Siapa?
Vivagoal – La Liga – Atletico Madrid berpotensi ditinggal Angel Correa di bursa Januari ini. Sebagai pengganti, mereka membidik pilar Atlanta United, Thiago Almada. Sosok asal Argentina memang sudah menyatakan kesediaannya main di Eropa.
Dalam waktu dekat ada potensi Correa meninggalkan Metropolitano lantaran tipisnya menit bermain yang ia dapatkan dalam beberapa waktu belakangan. Tim asal Arab Saudi disebut tertarik mengamankan jasanya. Pengabdian hampir 10 tahun dari sosok asal Argentina dipastikan akan selesai dalam waktu dekat.
Jika Correa meningalkan Atleti, ada potensi Los Colchoneros bakal mendaratkan kompatriotnya. Laporan dari Fabrizio Romano menyebut jika Thiago Almada bakal dibidik menjadi penggantinya kelak. Saat ini, ia masih bermain di MLS bersama Atlanta United dan Romano menyebut jik sang pemian sangat mengapresiasi Diego Simeone yang tengah menukangi tim.
Baca Juga:
- Chelsea Tunda Transfer Paulo Dybala Hingga Musim Panas
- Bayern Munich vs Hoffenheim: Prediksi, Jadwal, dan Link Live Streaming
- Kembali ke Dortmund, Jadon Sancho: Saya Pulang ke Rumah!
- Belum Kapok, Ten Hag Kembali Incar Eks Anak Asuhnya di Ajax
Romano mengklaim jika Al-Ittihad disebu tertarik mengamankan jasanya. Mereka ingin memperdalam barisan lini serang guna menopang kinerja Karim Benzema. Jika deal terealisasi, ada kemungkinan Almada akan menggantikan posisinya di Metropolitano.
Dalam karirnya di MLS, Almada mampu tampil prima dengan menorehkan 66 laga di lintas kompetisi dan mendulang 20 gol serta 23 assist. Pemenang Piala Dunia 2022 itu digadang memiliki karir yang menjanjikan. Pasalnya, berbagai tim Eropa disebut tertarik. Namun ia justru ingin berkiprah di Inggris atau Spanyol.
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com