Pochettino Sebut Hubungannya dengan Petinggi Chelsea Masih Aman
Vivagoal – Liga Inggris – Mauricio Pochettino mengatakan bahwa Ia belum melihat adanya tanda-tanda negatif, terkait hubungannya dengan jajaran petinggi Chelsea walau performa timnya itu masih dibawah ekspektasi.
Selain royal dalam membeli pemain baru, Chelsea dikenal memiliki ‘hobi’ untuk melakukan pemecatan pada juru taktik mereka. Tak jarang Chelsea harus ditangani oleh dua manajer berbeda dalam satu musim, terutama sejak diakuisi oleh Roman Abramovich di tahun 2003 silam.
Sikap seperti itu kemudian diteruskan oleh Todd Boehly yang mengakuisisi Chelsea dari Abramovich dua tahun lalu. Sejak Boehly datang, The Blues sudah ditangani oleh empat manajer berbeda, yakni Thomas Tuchel, Graham Potter, Frank Lampard dan sekarang Mauricio Pochettino.
Spekulasi soal pemecatan Pochettino pun tengah mencuat akhir-akhir ini. Hal tersebut tak lain karena Chelsea yang kembali tampil menurun dan gagal meraup poin di dua laga terakhir Liga Inggris.
Mereka terlebih dulu bertekuk lutut dihadapan Liverpool dengan skor 4-1 di Anfield Stadium di pekan ke-22 Liga Inggris. Kubu London Barat kemudian kembali menyerah dari Wolves 2-4 satu pekan setelahnya di kandang sendiri.
Tapi, Pochettino mengatakan bahwa hubungannya dengan para petinggi Chelsea masih belum ada perubahan signifikan. Ia merasa bisa terus menjalain komunikasi yang baik, sekaligus menekankan tentang rasa percaya satu sama lain.
Baca Juga:
- Ada Nama Besar, Inilah Kandidat-Kandidat Manajer Baru Barcelona
- Absen dalam Laga di Hong Kong, Messi Beri Penjelasan
- Meski DItuduh Lakukan Tindak Kriminal, Federasi Sepakbola Kamerun Tolak Pengunduran Diri Eto’o
- Manajer Chelsea Iri Pada Liverpool yang Tak Dapat Kritik, Meski Sama-sama Kalah
“Saya telah menerima beberapa pesan dari mereka. Tetapi saya pikir kami semua bersama-sama dalam hal ini dan itulah yang terpenting. Mereka berhubungan dengan saya dan direktur olahraga,” ujar Pochettino dilansir Sky Sports.
“Untuk alasan yang berbeda, kami tidak tampil baik di lapangan. Hal terpenting dalam sepak bola adalah kepercayaan dan kami perlu menemukan kepercayaan di antara staf pelatih maupun pemain, karena mereka harus bermain bagus di lapangan.”
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com