PSSI X POLRI
Penandatanganan nota kesepahaman PSSI dan Polri. (VIVAGOAL/Taufik Hidayat)

Polri dan PSSI Tekan Nota Kesepahaman

Taufik Hidayat - December 13, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Indonesia – Sebuah gebrakan kembali dilakukan PSSI pimpinan Erick Thohir. Kali ini federasi sepakbola Indonesia itu menekan nota kesepahaman dengan Polri.

Hubungan PSSI dan Polri memang terjalin sangat baik dalam satu tahun terakhir. Kedua pihak saling bersinergi pasca terjadinya Tragedi Kanjuruhan.

Salah satu contohnya terbukti dengan keluarnya izin keamanan dari Polri untuk penyelenggaraan Liga 1 dan 2 2023/24. Tak tanggung-tanggung, durasinya langsung satu musim.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Erick Thohir (@erickthohir)

PSSI dan Polri kemudian bersinergi dalam menyelesaikan kasus match fixing. Pembentukan Satgas Antimafia Bola Polri dan independen menjadi buktinya.

Nota kesepahaman menjadi bukti terbaru dari sinergitas PSSI dan Polri. Salah satu fokusnya terkait perilaku sejumlah oknum suporter yang berulah.


Baca Juga:


“Hari ini sekaligus kami menandatangani nota kesepahaman atau MoU yang di dalamnya berisi antara lain terkait dengan masalah bagaimana pengamanan kompetisi sepakbola baik bersifat nasional di dalamnya ada liga dan juga bersifat internasional,” kata Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Kericuhan suporter memang masih mewarnai gelaran Liga 1 dan 2 tiap pekannya. Tak jarang mereka bentrok dengan pihak kepolisian.

PSSI dan Polri tak mau fenomena ini terus berulang. Padahal sudah ada regulasi terkait dilarangnya kehadiran suporter tamu.

Polri x PSSI
Nota Kesepahaman Polri dan PSSI. (VIVAGOAL/Taufik Hidayat)

“Dalam rangka menciptakan iklim sepakbola yang lebih kondusif tentunya kami juga membuat kerja sama dengan teman-teman suporter yang nanti akan ditindaklanjuti dengan perjanjian kerja sama untuk bersama-sama menjaga dan menciptakan iklim sepakbola yang kondusif,” tambahnya.

“Karena beberapa waktu yang lalu kita sering melihat banyak sekali karena semangat yang berlebihan, dukungan yang berlebihan terhadap klubnya kemudian terjadi masalah-masalah.”

PSSI dan Polri berharap nota kesepahaman ini dapat berkontribusi membuat iklim sepakbola Indonesia menjadi semakin baik. Menarik melihat praktiknya di lapangan.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com