Potter Sudah Tak Sabar Lakoni Debut Perdananya di Liga Champions
Graham Potter, Foto: dok situs resmi Chelsea

Potter Sudah Tak Sabar Lakoni Debut Perdananya di Liga Champions

A Hendra - September 14, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Champions – Graham Potter sudah tak sabar untuk menjalani debutnya sebagai manajer di ajang Liga Champions. Tak hanya dirinya, para fans Chelsea juga begitu menantikan hasil racikan suksesor Thomas Tuchel tersebut.

Graham Potter bakal melakoni debutnya sebagai manajer di Liga Champions saat Chelsea menghadapi RB Salzburg di Stamford Bridge, Kamis (15/9) dinihari WIB pada matchday kedua fase grup E. Potter sedianya tak punya modal meyakinkan jelang menghadapi wakil Austria tersebut.

Pasalnya, sepanjang karier kepelatihannya, Potter sebelumnya cuma membesut tim-tim semenjana seperti Ostersund di Swedia, Swansea City yang bermain di divisi Championship dan Brighton & Hove Albion. Artinya, Potter sama sekali masih ‘hijau’ soal atmosfer pertandingan di ajang sekelas Liga Champions.

Potter Sudah Tak Sabar Lakoni Debut Perdananya di Liga Champions
Graham Potter, Foto: dok situs resmi Chelsea

Memang Potter sempat membawa Ostersund tampil di Eropa, namun itu dilakukan di kompetisi kasta kedua, yakni Liga Europa. Rekornya pun tak begitu oke dengan cuma 4 menang dari 8 laga, dengan 2 kali seri, 2 kali kalah dan kebobolan sebanyak 8 gol dengan cuma memasukkan 10 gol.

Meski demikian, Potter tampaknya tak memperdulikan hal itu dan tetap antusias menatap kesempatan pertamanya mentas di Liga Champions. Ia mengaku sudah mempersiapkan skuadnya dengan baik dan bertekad membuktikan bahwa Chelsea sudah tak salah menunjuknya.


Baca Juga:


“Saya berjanji akan melakukan yang terbaik setiap hari. Tim yang ingin saya lihat seimbang antara serangan dan pertahanan. Kami ingin tim yang rendah hati yang berjuang. Kami ingin identitas kami sendiri dan fans bakal melihat apa yang akan kami lakukan,” ujar Graham Potter dikutip dari situs UEFA.

“Ini adalah malam yang luar biasa bagi kami, bagi kami semua: ini sangat menarik. Pada saat yang sama, Anda dapat membayangkan kami telah mempersiapkan tim, mempersiapkan pertandingan, mengenal para pemain dan orang-orang di tempat latihan. Kami sangat menantikannya,” ungkapnya.

“Pengalaman saya baru saja sebagai pendukung dalam hal level Liga Champions. “Saya memiliki pengalaman di Liga Europa dengan Ostersund dan pergi ke Galatasaray adalah kesempatan yang fantastis, menang di sana. Melewati grup Liga Europa adalah pengalaman yang fantastis di sepakbola Eropa, tetapi pertandingan hari ini adalah malam yang luar biasa bagi kami semua dan kami sangat bersemangat untuk itu.” tegas Potter

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Champions hanya di Vivagoal.com