Antoine Griezmann

Presiden Atletico Kecewa Berat dengan Griezmann, Kenapa?

Heri Susanto - May 17, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLa Liga Presiden Atletico Madrid, Enrique Cerezo mengaku sangat kecewa dan kesal dengan keputusan Antoine Griezmann yang akan hengkang dari klub yang sudah dibelanya sejak tahun 2014 silam.

Sebelumnya, Griezman, yang baru saja memperjanjang kontraknya tahun lalu hingga tahun 2023, mendadak mengumumkan keinginannya pergi akhir musim ini pada Rabu (15/5/2019) waktu setempat.

Melalui sebuah video berdurasi 2 menit 12 detik yang diunggah di akun twitter resmi Atletico, Griezmann tegas mengatakan bahwa musim 2018/2019 ini adalah yang terakhir buat dirinya berkostum Los Colchoneros.

 

Cerezo sendiri yang tidak tahu menahu soal keinginan Griezmann ini lantas terkejut bukan kepalang. Ia pribadi mengaku kecewa dengan keputusan pemain asal Prancis tersebut yang mendadak ingin hengkang tanpa melakukan konfirmasi kepadanya sebelumnya.

[irp]

“Lebih dari kesal, saya sangat kecewa dan marah. Saya pikir Antoine punya masa depan yang hebat di Atletico, dengan titel-titel penting dan kemenangan-kemenangan besar di LaLiga.” kata Cerezo kepada Fox Sports.

“Masalahnya adalah setiap orang punya jalan pikiran sendiri-sendiri. Saya menghormati keputusannya, begitupun fans Atletico. Kami hanya mendoakan semoga dia beruntung di klub barunya, satu pemain pergi, pemain-pemain lain akan datang.” tegasnya.

“Saya pribadi belum tahu Griezmann akan pergi kemana. Tanya dia saja. Dia bisa bermain dimanapun dia suka. Dia sudah berhasil membuat kejutan, berhasil memberi kekecewaan. Kalau saja saya agennya, saya pasti akan mengatakan kepadanya agar tetap di Atletico.” sembur Cerezo.

Akhir pekan nanti, penyerang 26 tahun itu akan melakoni laga terakhirnya saat Atletico menghadapi Levante pada pekan terakhir LaLiga, Sabtu (18/5/2019).

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com