Obrolan Vigo: Nostalgia Joan Laporta yang Bakal Merepotkan Barcelona
Joan Laporta, Foto: dok situs resmi Barcelona

Presiden Barcelona Ikut Panaskan Rumor Mbappe ke Real Madrid

A Hendra - July 29, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – LaLiga – Presiden Barcelona, Joan Laporta pun memuji langkah rival utamanya, Real Madrid karena menganggap kehadiran Kylian Mbappe akan berdampak sangat luas, bukan hanya untuk Los Blancos saja.

Kylian Mbappe sebetulnya sudah dirumorkan dengan Real Madrid sejak masih memperkuat AS Monaco. Ketika itu, Real Madrid menjadi pesaing utama PSG dalam mendapatkan tanda tangan Mbappe.

Di sisi lain, AS Monaco sejatinya enggan melepas pemain terbaiknya tersebut ke rival langsung seperti PSG. Namun Les Monagesques tak bisa berbuat apa apa, karena Mbappe disebut yang lebih menginginkan pindah ke PSG.

Andai Mau Gabung Barcelona, Mbappe Akan Disambut Dengan Tangan Terbuka
Kylian Mbappe, Foto: dok Goal

Pada akhirnya, Mbappe gabung ke Les Parisiens pada musim 2017/2018 sebagai pemain pinjaman sebelum dipermanenkan pada musim panas 2018 dengan tebusan sebesar 180 juta euro, yang menjadikan-nya sebagai pemain termahal sejagat setelah Neymar.

Kini, setelah 6 musim berlalu, muncul lagi kabar Real Madrid mendekati Mbappe. Keduanya bahkan diyakini sudah mencapai kesepakatan pribadi hingga membuat penyerang timnas Prancis tersebut kekeuh tak memperpanjang kontraknya di PSG dan akan pindah ke Madrid secara gratis pada musim panas tahun depan.


Baca Juga:


Walau menjabat sebagai predisen Barcelona, tapi Joan Laporta menganggap kedatangan Mbappe tak hanya akan menguntungkan Real Madrid. Secara lebih luas, keberadaan pemain seperti Mbappe sekaligus akan menaikkan lagi pamor LaLiga pasca hengkangnya dua pemain terbaik dunia, Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.

“Pemain berbakat yang selalu datang karena mempromosikan LaLiga dan semua klub diuntungkan,” ujarnya seperti dilansir dari ESPN.

Selalu update berita bola terbaru seputar LaLiga hanya di Vivagoal.com