Vivagoal – Liga Indonesia – CEO PSIS Semarang, AS Sukawijaya yang akrab disapa Yoyok Sukawi menargetkan timnya untuk finish di papan tengah pada kompetisi Liga 1 2019. Untuk merealisasikan hal itu, Yoyok tak ragu menambah anggaran operasional klub.
“Target kami realistis saja, PSIS menargetkan finish di delapan besar, musim lalu kami berada di urutan ke-10, dan musim ini harus lebih baik lagi. Buat tambahan anggaran belum bisa disampaikan, yang jelas lebih besar,” tegas Yoyok.
Musim lalu, saat berstatus sebagai tim promosi, Laskar Mahesa Jenar itu menyiapkan anggaran sebesar Rp 12 miliari untuk membiayai kegiatan operasional klub. Selain itu, PSIS harus mengeluarkan uang mencapai Rp 1,2 miliar termasuk untuk menggaji pemain yang per bulannya mencapai Rp 900 juta.
[irp]
Sayangnya, dengan jumlah anggaran sebesar, PSIS masih sempat terseok-seok di papan bawah klasemen sebelum akhirnya menutup musim Liga 1 2018 di posisi ke-10 dengan 46 poin. Di Liga 1 2019 nanti, PSIS menargetkan meraih prestasi lebih baik di musim mendatang.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com