Punya Kenangan Manis di Bernabeu, Xavi Pede Hadapi Leg Pertama Semifinal Copa del Rey
Sumber: managingmadrid.com

Pernah Bantai Real Madrid 6-2 di Santiago Bernabeu, Xavi Pede Barcelona Menang

Catrine Mega - March 2, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLaLigaFC Barcelona akan bertandang ke Santigo Bernabeu untuk menghadapi Real Madrid pada leg pertama babak semifinal Copa del Rey, Jumat (3/3) dini hari WIB. Jelang El Clasico ketiga di musim 2022/23 ini, Xavi Hernandez mengaku percaya diri karena punya kenangan manis di sana.

Pelatih Barcelona itu mengaku bahwa ia punya kenangan baik di Santiago Bernabeu, terutama saat ia masih berperan sebagai pemain Barcelona. Kenangan tersebut membuat Xavi percaya diri menghadapi rivalnya.

Sumber: fcbarcelonanoticias.com

“Berkunjung ke Santiago Bernabeu selalu membawa kenangan. Saya suka bermain di sana. Selalu menjadi hal yang membanggakan saat masih jadi pemain (bisa bermain di Santiago Bernabeu) dan karena itulah saya selalu berkata pada para pemain untuk berani,” tutur Xavi, dilansir dari 90min.

“Kami sedang berada dalam kondisi yang bagus. Kami berkesempatan memenangkan gelar. Hal ini jelas menjadi motivasi bagi kami untuk memenangkan laga dengan gaya permainan kami,” lanjut Xavi.


Baca Juga:


Xavi juga mengungkapkan kenangan terbaiknya saat bermain di Santiago Bernabeu, yakni di tahun 2009 lalu saat Blaugrana memenangkan laga kontra Los Blancos dengan skor telak 6-2. Namun, itu sudah lama, dan sekarang mereka telah berevolusi sebagai tim.

“Hampir semuanya adalah kenangan yang baik, tetapi saya ingat kemenangan 6-2 di Bernabeu. Tetapi itu terjadi di era yang berbeda. Sekarang mereka telah berevolusi,” ujar Xavi.

“Kami akan berusaha menyaingi Real Madrid yang sudah memenangkan gelar Eropa selama bertahun-tahun, karena itulah saya merasa mereka lebih difavoritkan sebagai juara. Saya punya kenangan bagus, tetapi itu cerita yang berbeda,” tutupnya.

Dari dua pertemuan sebelumnya, kedua tim sama-sama menorehkan satu kemenangan. Real Madrid memenangkan laga di lanjutan pekan LaLiga pertengahan Oktober tahun lalu, sementara Barcelona berhasil membalas di final Piala Super Spanyol pertengahan Januari lalu. (MI)

Selalu update berita bola terbaru seputar LaLiga hanya di Vivagoal.com