Ragnar Oratmangoen dan STY Bantu Adaptasi Verdonk di Timnas Indonesia
Pemain Timnas Indonesia, Ragnar Oratmangoen Foto: VIVAGOAL./Amirul Mukmin

Ragnar Oratmangoen dan STY Bantu Adaptasi Verdonk di Timnas Indonesia

Catrine Mega - May 31, 2024
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Indonesia – Timnas Indonesia menggelar sesi latihan terbuka kedua di Stadion Madya pada Jumat (31/5) pagi WIB. Pada persiapan tim jelang uji coba kontra Timnas Tanzania tersebut, skuad Shin Tae-yong sudah lebih lengkap dibandingkan sesi latihan pertama lalu.

Salah satu pemain yang menarik perhatian dalam sesi latihan pagi tadi adalah Calvin Verdonk. Pemain yang sedang dalam proses naturalisasi itu sudah bergabung meski belum menerima status sebagai Warga Negara Indonesia.

Ragnar Oratmangoen dan STY Bantu Adaptasi Verdonk di Timnas Indonesia
Latihan Timnas Indonesia jelang uji coba kontra Timnas Tanzania, Jumat (31/5) pagi WIB
Foto: VIVAGOAL/Muhammad Ilham

Melakoni sesi latihan perdananya bersama Merah-Putih, Verdonk mengaku sudah merasa nyaman dan diterima oleh rekan-rekannya. Pemain 27 tahun itu mengungkapkan bahwa Ragnar Oratmangoen banyak membantunya dalam proses adaptasi di timnas.

“Iya, saya telah berbicara dengan Ragnar sebelumnya dan apa yang ada di sini. Kami kenal satu sama lain sebelumnya. Karena mereka, saya merasa sangat diterima di sini, di Indonesia,” ujar Verdonk.


Baca juga:


Tak hanya Ragnar, STY juga memegang peranan penting dalam proses adaptasi Verdonk. Pemain NEC Nijmegen tersebut mengungkapkan bahwa STY secara langsung memperkenalkannya pada pemain Indonesia lainnya sehingga ia merasa diterima di tim.

“Bagus (perannya). Dia (Shin Tae-yong) memperkenalkan saya kepada para pemain. Saya merasa diterima oleh tim karena dia,” ungkap Verdonk.

Ragnar Oratmangoen dan STY Bantu Adaptasi Verdonk di Timnas Indonesia
Latihan Timnas Indonesia
Foto: VIVAGOAL/Amirul Mukmin

Alasan STY menerima Verdonk di tim meski belum menerima status WNI tak lain agar sang pemain bisa cepat membiasakan diri bersama Skuad Garuda. Diharapkan kehadiran Verdonk hari ini dapat membantunya menemukan ritme permainan terbaiknya bersama Indonesia.

Selalu update berita terbaru seputar  Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com