Vivagoal – IGL – Bintang RB Leipzig, Emil Forsberg memiliki card baru dalam gim FIFA 21 dalam wujud Player Moment Squad Building Challenge. Pemain asal Swedia memiliki rating 86 dan sudah dilengkapi dengan 4 star skill dan 4 star weak foot.
Kehadiran card anyar Forsberg boleh dibilang lumayan apik. Pasalnya, ia mendapatkan kenaikan overall hingga 7 digit dibandingkan base card miliknya. Kehadiran Forsberg dalam Player Moment Card FIFA 21 bukannya tanpa sebab. Sang pemain sempat tampil apik di ajang Liga Champions musim lalu.
Kala itu, dalam pertandingan di Grup G Liga Champions 2019/29, Forsberg mampu mencetak sepasang gol di menit-menit akhir laga. Gol-gol tersebut membuat Leipzig mampu lolos dari kekalahan atas Benfica. Skor pun berakhir sama skuat dengan hasil akhir 2-2.
Dalam card anyarnya, Forsberg memiliki tiga stats penting yakni shooting, passing dan dribbling. Ketiganya memiliki 88, 85, dan 88. Kemampuannya tersebut sudah barang tentu bisa memanjakan striker di depannya lantaran ia bisa saja memberikan umpan-umpan manis bagi penyerang di depan mulut gawang.
Baca Juga:
- Jajaran Pemain yang Diprediksi Hadir dalam Team of the Week Pekan Keenam
- Terjun ke Dunia Esports, AC Milan Jalin Kerjasama dengan Tim Kenamaan
- Bintang Lyon Miliki Special Card di FIFA 21
- Bintang Leverkusen Miliki Stats Baru di FIFA 21
- Menukil laman Dexerto, ada dua tim yang bisa dibangun untuk mendapatkan pemain berdarah Skandinavia ini.
Bundesliga
- Number of players from Bundesliga: Min 1
- Squad Rating: Min 84
- Team Chemistry: Min 80
- Number of players in the Squad: 11
- Reward: 1 Jumbo Gold Pack
Top Form
- In Form Players: Min 1
- Squad Rating: Min 85
- Team Chemistry: Min 65
- Number of players in the Squad: 11
- Reward: 1 Prime Mixed Players Pack
Terkait harga pembuatan, menukil laman FUTBIN, harga membangun skuat pemain ini berkisar di angka 104-126k FUT Coin untuk berbagai platform. Jika kalian membutuhkan playmaker yang piawai mengirimkan umpan, maka nama Forsberg bisa menjadi prioritas. Cardnya tersedia hingga 13 November mendatang.
Jangan lupa mengikuti update terkini seputar turnamen maupun berita eSports terkini di Indonesia maupun berbagai belahan dunia. Untuk informasi lebih lanjut, silahkan follow akun resmi Instagram IGL dan download aplikasinya di Google Play atau App Store
Selalu update berita terbaru seputar Indonesia Gaming League hanya di vivagoal.com