RD Pastikan Persiapan Madura United Berjalan Lancar
Rahmad Darmawan – Tribunnews

RD Dipecat Madura United, 4 Pelatih ‘Tumbang’ Sepanjang Liga 1 2021/22

Arie Lihardo - November 9, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Indonesia – Madura United telah memastikan mengakhiri kerja samanya dengan sang pelatih, Rahmad Darmawan. Dengan begitu, pelatih yang kerap disapa RD itu menyusul tiga pelatih lainnya yang lebih dulu dipecat sepanjang perhelatan BRI Liga 1 2021/22.

RD telah mengonformasi bahwa dirinya meninggalkan Madura United saat dihubungi pada Selasa (9/11) siang WIB. Akan tetapi, ia enggan berkomentar mengenai alasan pihak klub mendepaknya.

Disinyalir rentetan hasil kurang memuaskan menjadi alasan manajemen Laskar Sapeh Kerab menyingkirkan RD dari kursi pelatih. Dari 11 laga, Madura United harus puas hanya meraih dua kemenangan, di mana sisanya berakhir dengan lima imbang dan empat kali kalah.


Baca Juga:


Sebelum RD, eks pelatih Borneo FC, Mario Gomez menjadi arsitek klub Liga 1 yang mengundurkan diri pada pertengahan September lalu. Hal tersebut cukup mengejutkan mengingat kompetisi baru berjalan dua pekan.

Faktor perbedaan pendapat dengan manajemen dikabarkan menjadi alasan Mario Gomez dan dua asistennya, Marcos Gonzales dan Jorge Rodrigues memilih mundur dari Borneo FC.

Selain Mario Gomez, ada juga Joko Susilo yang menjadi pelatih pertama yang dipecat musim ini oleh Persik Kediri usai melakoni lima laga pada awal Oktober.

Pasca pemecatan Joko Susilo, Persik memutuskan menunjuk Alfiat menjadi pelatih interim. Akan tetapi, performa Persik tak kunjung konsisten di mana hanya mampu meraih satu kemenangan dari enam laga terakhir.

Terakhir, Hendro Susilo yang menelan rentetan hasil buruk bersama Persiraja Banda Aceh harus dipastikan tersisih dari jabatannya sebagai pelatih pada Oktober lalu.

Dari sembilan laga, Hendro Susilo hanya mampu memberi Persiraja satu kemenangan. Sementara sisanya berakhir dengan tujuh kemenangan dan sekali hasil imbang.

Selalu update berita terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com