Real Madrid Akan Saingi Barcelona Untuk Amankan Dani Olmo
Vivagoal – La Liga – Kabar menarik datang dari Liga Spanyol, dimana saat ini Real Madrid kabarnya akan ikut bersaing dengan Barcelona untuk mengamankan jasa Dani Olmo.
Gelandang RB Leipzig yang berusia 25 tahun itu memang untuk saat ini menjadi salah satu pemain yang cukup krusial bagi skuat Bundesliga tersebut. Berkat performanya yang sangat konsisten dan apik, Leipzig kini menjadi salah satu tim yang cukup konsisten di Bundesliga.
Karena alasan itulah Barcelona sangat getol berusaha untuk bisa mengamankan jasa Olmo. Apalagi Olmo sendiri merupakan mantan anak didik dari akademi La Masia. Namun dilansir dari Bild, keinginan Barca akan sulit karena Real Madrid rupanya juga tertarik dengan jasa sang pemain.
Baca Juga:
- Luka Modric Pasrah di Bench Pemain Cadangan Madrid
- Skotlandia Tidak Sabar Mau Kalahkan Spanyol Lagi
- Untuk Meredam Haaland, Spanyol Mesti Kerja Kolektif
- Tak Terbantahkan, Jude Bellingham Pemain Terbaik Dunia Saat Ini
Madrid tidak main main dalam keinginan mereka untuk mengamankan jasa Olmo. Hal ini dikarenakan saat ini Madrid mencari gelandang baru yang bisa mengisi posisi Luka Modric. Terutama karena usia sang gelandang yang sudah tua dan kemungkinan dirinya ingin cabut karena jam bermain yang minim.
Dari laporan yang sama, Madrid memiliki kans yang cukup besar untuk bisa mengamankan Olmo apabila dibandingkan dengan Barcelona. Alasannya karena saat ini kondisi finansial Barcelona sedang buruk dan memiliki hutang mencapai angka 200 juta euro.
Di sisi lain Madrid memiliki kondisi finansial yang sangat sehat dan bisa berbelanja pemain lebih banyak. Sehingga untuk membayar klausul rilis Olmo musim depan sebesar 60 juta euro sepertinya bukan masalah yang sulit untuk skuat Real Madrid. (RD)
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com