Site icon Vivagoal.com

Real Madrid atau PSG, Mbappe: Tunggul Tanggal 21 Mei Nanti!

Legenda Real Madrid: Kylian Mbappe Resmi ke Santiago Bernabeu!

Sumber: Detik Sport

VivagoalLigue 1 – Bertahan di Paris Saint-Germain (PSG) atau pindah ke Real Madrid, Kylian Mbappe nampaknya tidak ingin terburu-buru.

Sudah tidak bisa dipungkiri, popularitas Lionel Messi dan Neymar Jr di PSG tentu kalah dar Kylian Mbappe. Pasalnya, penyerang berumur 23 tahun tersebut justru lebih subur dibandingkan dua mantan FC Barcelona.

Pantas saja, banyak tim yang berbondong-bondong untuk memboyong mantan pemain AS Monaco tersebut ke tim mereka. Salah satu tim yang sangat tertarik untuk membelinya adalah Real Madrid.

Ketertarikan Real Madrid tentunya tidak hanya berlandaskan performa Mbappe di PSG saja, melainkan kebutuhan mereka. Memang, penyerang Real Madrid saat ini, Karim Benzema, memperlihatkan bahwa semakin tua semakin terasah. Akan tetapi, ada kalanya Benzema memutuskan untuk pensiun. Untuk mencegah kekosongan ‘takhta’ tersebut, Real Madrid harus mencari pengganti selanjutnya dan diyakini Mbappe adalah pemain yang cocok.


Baca Juga:


Namun, Real Madrid tahu jika mereka membeli sekarang, harga yang ditawarkan oleh PSG pastinya mahal. Hal tersebut karena PSG tidak ingin rugi karena kontrak sang pemain akan habis pada 30 Juni 2022. Untuk itu, Real Madrid mengulur-ulur waktu agar Mbappe bisa datang ke Santiago Bernabeu dengan status gratis.

Kondisi ini membuat sang pemain bingung ke mana kah ia akan pergi? Apakah bertahan di Paris? Atau, hijrah ke Madrid?

Sumber: Goal

Menurut media Spanyol, Marca, Kylian Mbappe mengatakan bahwa dirinya tidak ingin terburu-buru dalam menentukan masa depannya. Ia merasa bahwa dirinya harus tetap tenang dan memikirkan apa yang terbaik untuk dirinya. Oleh karena itu, ia akan tetap menutup mulut hingga tanggal 21 Mei 2022.

Jika berbicara mengenai kenyamanan, tentunya Perancis adalah jawaban yang terbaik. Namun, jika ia mengincar gelar, Real Madrid adalah solusi yang pas untuk dirinya, apalagi jika ia menginginkan gelar Liga Champions.

Selalu update berita bola terbaru seputar Ligue 1 hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version