Renato Sanchez di AS Roma: Tak Ada Takut-Takutnya
Renato Sanchez, Foto: dok EPA Images

Renato Sanches di AS Roma: Tak Ada Takut-Takutnya

A Hendra - August 24, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Serie AAS Roma sempat tertinggal lebih dulu sebelum memaksakan hasil imbang 2-2 kontra Salernitana. Radja Nainggolan lalu memberikan kredit kepada Renato Sanches yang melakoni debut di laga itu sebagai pemain pengganti.

AS Roma belum lama ini memboyong Renato Sanches ke Olimpico. Pemain timnas Portugal tersebut didatangkan dari Paris Saint-Germain dengan status pinjaman selama satu musim dengan kewajiban membeli jika klausul dalam kontrak terpenuhi.

Renato Sanches kemudian tampil perdana untuk AS Roma saat masuk menggantikan Edoardo Bove di menit ke-65 pada pertandingan pembuka Serie A 2023/2024 melawan Salernitana di Olimpico akhir pekan kemarin. Meski cuma sebentar di atas lapangan, namun Sanches tampil apil menggalang lini tengah Giallorossi.

Renato Sanchez di AS Roma: Tak Ada Takut-Takutnya
Renato Sanchez, Foto: dok Getty Images

Gelandang berusia 26 tahun tersebut begitu tangguh dalam menahan gelombang serangan tim tamu yang sementara unggul 2-1 lewat sepasang gol Antonio Candreva dan cuma bisa dibalas sekali oleh Roma via Andrea Belotti.

Selain itu, Sanches juga menunjukkan ketenangan yang luar biasa saat menguasai bola, termasuk memenangi 100 persen duel perebutan bola dan mencatatkan 100 persen dribel sukses. Dengan penampilan yang menjanjikan, Roma pun akhirnya bisa mencetak gol penyama kedudukan sekaligus menutup laga dengan skor 2-2, lagi-lagi lewat gol Andrea Belotti di menit ke-82.


Baca Juga:


Radja Nainggolan sendiri yang merupakan eks AS Roma cukup terpukau dengan performa debut dari Renato Sanches. Ia memuji semangat tak kenal takut pemain Portugal itu dalam berduel dengan para gelandang tim lawan.

“Renato Sanches adalah satu-satunya yang bisa melakukan transisi box to box. Kupikir dia tampil bagus sebagai pengganti. Dia punya kualitas dan nyali,” urai Nainggolan seperti dikutip dari Roma Press.

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com