Rencana PSG Datangkan Szoboszlai Justru Ditentang Asisten Pelatih, Kenapa?
Sumber: Vbet News

Rencana PSG Datangkan Szoboszlai Justru Ditentang Asisten Pelatih, Kenapa?

Taufik Hidayat - November 24, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Ligue 1 – Asisten pelatih Paris-Saint Germain, Zsolt Löw menilai Dominik Szoboszlai lebih baik memilih RB Leipzig ketimbang gabung klub besar termasuk PSG.

Les Parisiens tampak belum tampil menjanjikan selama musim 2020/21 ini berjalan. Raksasa Prancis itu masih kerap tersandung baik di Ligue 1 maupun Liga Champions sejauh ini.

Catatan tersebut jelas membuat mereka menjadi sorotan mengingat musim lalu klub yang bermarkas di Parc des Princes itu mampu meraih empat gelar domestik serta lolos ke final Liga Champions untuk kali pertama dalam sejarah klub.

Situasi sulit itu membuat beberapa nama terancam akan dicoret dari kubu Les Parisiens. Selain Thomas Tuchel, ada juga Leonardo yang dapat kehilangan jabatannya sebagai direktur olahraga.

Leonardo kemudian berencana memperbaiki kinerjanya dengan mendatangkan bintang muda RB Salzburg, Szoboszlai. Pemain 20 tahun itu dinilai memiliki potensi untuk menjadi rencana jangka panjang PSG.

Ada beberapa ketertarikan yang datang dari klub-klub raksasa Eropa. Selain PSG, ada Real Madrid dan Bayern Munchen yang menginginkan pemain asal Hungaria tersebut.


Baca Juga:


Menariknya rencana tersebut justru mendapat pertentangan dari pihak PSG sendiri. Rencana itu ditentang oleh asisten pelatih Paris-Saint Germain, Zsolt Löw. Low mengatakan kepada sang pemain untuk pindah ke Salzburg dan mengasah kemampuannya terlebih dahulu di sana.

“Apakah Szoboszlai siap untuk klub besar seperti PSG atau Bayern? Langkah selanjutnya penting baginya,” katanya kepada Kicker.

“Bayern dan PSG saat ini terlalu besar untuknya. Saya akan menyarankan dia untuk mengambil langkah menengah. Saya tidak bisa memikirkan klub yang lebih baik dari RB Leipzig.” tambahnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar Ligue 1 hanya di Vivagoal.com