Vivagoal – Ligue 1 – Paris Saint-Germain yang duduk di peringkat ke-2 akan menantang Rennes yang duduk di posisi ke-7 dalam lanjutan pekan ke-36 Ligue 1 2020-2021 di Stadion Roazhon Park, pada Senin (10/5) dini hari WIB. Di laga ini, Neymar Cs tak boleh kalah.
Pasalnya, secara matematis, jika sampai PSG menderita kekalahan, maka peluang untuk mempertahankan mahkota juara yang sudah dimenangkannya tiga musim beruntun bisa jadi lepas ke tangan sang rival, Lille.
Sebab, PSG yang saat ini mengoleksi 75 poin masih tertinggal 4 angka dari Lille. Dengan kompetisi tinggal menyisakan dua laga lagi, sudah jelas pasukan Mauricio Pochettino bakal sulit mengejar Lille yang tinggal butuh satu kemenangan lagi.
Jelang pertandingan ini, PSG juga punya bekal yang kurang meyakinkan untuk menggagalkan pesta juara Lille akhir pekan depan usai disingkirkan Manchester City di babak semifinal Liga Champions. Situasi itu membuat Les Parisiens harus puasa gelar di kancah Eropa sejak kali pertama klub didirikan pada 9 Agustus 1971 silam.
Selain itu, Rennes juga sedang dalam laju oke jika bermain di kandang sendiri. Tercatat, dari tiga laga terakhir yang dilakoni di Roazhon Park, semuanya bisa disapu bersih Rennes dengan kemenangan. Hebatnya lagi, dua dari tiga laga kandangnya itu, Rennes mampu mencatatkan dua clean sheet alias tak kebobolan satu gol pun.
Baca Juga:
- Christophe Galtier: Dua Laga Lagi Lille Patahkan Dominasi PSG!
- Taklukkan Lens, Lille Kian Dekat Ke Trofi Liga Prancis
- Patahkan Semua Prediksi, Lille Siap Putus Dominasi PSG di Ligue 1
- Tekuk Nice, Lille Gusur PSG dari Puncak Klasemen
Meski begitu, Rennes juga bukan berarti boleh menyepelekan PSG. Sebab, dalam enam pertemuan terakhir di seluruh kompetisi, Kylian Mbappe dkk mampu memenangkan empat diantaranya dengan satu laga lainnya imbang dan sekali kalah.
Namun yang perlu dicatat, satu kekalahan dan satu hasil imbang yang didapat PSG semuanya terjadi justru saat mereka bertanding di Roazhon Park, markas Rennes. (ARI)
Perkiraan Susunan Pemain:
Rennes (4-3-3): Alfred Gomis; Dalbert, Naif Aguerd, Damien Da Silva, Hamari Traore; Flavien Tait, Clement Grenier, Benjamin Bourigeaud; Martin Terrier, Jeremy Doku, Sehrou Guirassy
Pelatih: Bruno Genesio.
PSG (4-2-3-1): Keylor Navas; Abdou Diallo, Presnel Kimpembe, Marquinhos, Alessandro Florenzi; Idrissa Gueye, Danilo Pereira; Julian Draxler, Neymar, Angel Di Maria; Mauro Icardi
Pelatih: Mauricio Pochettino.
Live Streaming
Live Streaming
Jumat, 22 November 2024 | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|
15:30 | Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta | Liga 1 | Vidio.com | |||
19:00 | Persib Bandung vs Borneo FC | Liga 1 | Vidio.com | |||
Sabtu, 23 November 2024 | ||||||
02:30 | Bayern Munich vs FC Augsburg | Bundesliga | iNews | |||
21:30 | Borussia Dortmund vs SC Freiburg | Bundesliga | iNews | |||
22:00 | Arsenal vs Nottingham Forest | Liga Inggris | Vidio.com | |||
Minggu, 24 November 2024 | ||||||
00:00 | AC Milan vs Juventus | Serie A | Vidio.com | |||
00:30 | Manchester City vs Tottenham Hotspur | Liga Inggris | Vidio.com | |||
03:00 | Celta Vigo vs FC Barcelona | LaLiga | Vidio.com | |||
23:30 | Ipswich Town vs Manchester United | Liga Inggris | Vidio.com | |||
Senin, 25 November 2025 | ||||||
00:00 | S.S.C. Napoli vs AS Roma | Serie A | Vidio.com | |||
00:30 | UD Leganes vs Real Madrid | LaLiga | Vidio.com |
Selalu update berita bola terbaru seputar Ligue 1 Prancis hanya di Vivagoal.com