Resmi Gantung Sepatu, Addison Alves Mau Fokus Melatih
Vivagoal – Liga Indonesia – Keinginan publik sepakbola Indonesia untuk kembali melihat aksi-aksi Addison Alves di lapangan hijau terpaksa sirna. Hal itu terjadi setelah pemain asal Brasil tersebut memutuskan untuk pensiun dan fokus untuk menyelesaikan kursus kepelatihannya.
Pernyataan ini sendiri diketahui setelah Addison mengunggah sebuah status di akun instagram pribadinya.
“Terima kasih kepada semua suporter dari klub di Indonesia yang selalu tertarik untuk menonton saya kembali bermain di Indonesia. Saya minta maaf, bulan ini saya sudah memutuskan untuk pensiun dari dunia sepakbola.” tulis Addison.
[irp]
“Saya ingin fokus menyelesaikan kursus pelatihan saya, sembari menunggu waktu yang tepat untuk memulai karier baru sebagai pelatih. Terima kasih untuk semuanya, tapi sekarang saya ingin ke sepakbola dalam fungsi yang lain.” tegasnya.
Addison mengawali karier sepakbolanya di Indonesia bersama Persela Lamongan musim 2014. Dua musim di Lamongan, Addison kemudian memutuskan hengkang ke Persipura Jayapura. Setahun di tim Mutiara Hitam, Addison sukses melesakkan 15 gol. Ia lalu hijrah ke Persija Jakarta dan bermain sebanyak 11 laga dengan torehan tiga gol.
Setelah itu, Addison kembali ke Persipura namun hanya bisa main sebanyak 10 laga dengan mengemas lima gol. Addison selanjutnya berkarier di kompetisi kasta keempat Spanyol bersama La Virgen Del Camino tapi hanya dimainkan dua kali sebelum akhirnya memutuskan untuk pensiun akhir musim ini.
Selalu update berita bola terkini seputar sepakbola dunia hanya di vivagoal.com