Site icon Vivagoal.com

Rio Ferdinand Mendukung Konsorsium Untuk Membeli West Ham

Rio Ferdinand Kepedean Inggris Bakal Dengan Mudah Kalahkan Jerman

Rio Ferdinand, Foto: dok BBC Sport

VivagoalLiga Inggris – Kakak-beradik, Rio dan Anton Ferdinand memberikan dukungan penuh pada pihak konsorsium untuk segera membeli mantan klub nya West Ham. 

Pihak PAI Capital Limited, kini telah mengadakan pembicaraan dengan London Legacy Development Corporation untuk mengambil kendali penuh atas Stadion London, jika berhasil membeli klub. Bulan lalu bahwa mereka telah memberikan bukti dana dan memenuhi harga yang diminta dari pemilik saat ini, David Sullivan dan David Gold.

The Hammers saat ini bukan lah pemilik bekas Stadion Olimpiade itu, melainkan menandatangani perjanjian sewa 99 tahun pada tahun 2016 ketika mereka pindah dari Upton Park. Namun, kantor berita PA memahami Sullivan dan Gold masih tidak berniat menjual klub dan mereka mempertahankan tidak ada tawaran resmi yang dibuat.

Dalam pernyataan PAI terbaru, mereka percaya bahwa klub, stadion, dan taman akan berkembang ketika para pemangku kepentingan semuanya bergerak ke arah yang sama. Namun pemilik klub masih enggan untuk terlibat dalam negosiasi yang konstruktif dan realistis.


Baca Juga:


PAI kemudian mendapat dukungan untuk membeli klub, dari mantan pemain diantaranya adalah Rio dan Anton Ferdinand. Rio memulai membuat 159 penampilan sebelum pindah ke Leeds di tahun 2000. Sementara Anton bermain sebanyak 163 untuk The Hammers.

“Kami mencintai klub ini dengan penuh semangat. Baik Anton dan saya sangat senang PAI ingin datang dan membantu meningkatkan pengalaman bagi para penggemar. Saya senang mereka telah meminta kami untuk memainkan peran besar di klub jika tawaran mereka berhasil,”ujar Rio dilansir The Independent.

“Jelas kami tahu apa arti klub ini bagi komunitas dan seberapa besar keinginan para penggemar untuk terus melihat bakat lokal masuk ke tim utama.

“Ini akan menjadi suatu kehormatan untuk dapat memberikan sesuatu kembali ke klub yang sangat berarti untuk saya, Anton dan keluarga kami.”

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version