Rizky Ridho Lelah Persija Pindah-Pindah Kandang
Kapten Persija Jakarta, Rizky Ridho. Foto: VIVAGOAL/Amirul Mukmin

Rizky Ridho Lelah Persija Pindah-Pindah Kandang

Muhammad Ilham - November 29, 2024
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Indonesia – Bek andalan sekaligus kapten Persija Jakarta, Rizky Ridho, mengaku lelah karena timnya selalu berpindah-pindah kandang di musim ini.

Seperti yang diketahui, Persija saat ini selalu berpindah-pindah homebase atau kandang. Mereka sempat merasakan Jakarta International Stadium (JIS), Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Stadion Sultan Agung Bantul, Stadion Kapten I Wayan Dipta Bali, dan terakhir Stadion Pakansari Bogor.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Vivagoal (@vivagoal)

Tampaknya hal tersebut membuat kapten Persija, Rizky Ridho, lelah. Menurutnya, Persija itu harusnya di Jakarta, bukan di Bantul, Bali, ataupun Bogor. Sehingga, ia mendukung penuh keputusan manajemen untuk membangun stadion sendiri.

“Tentunya saya sangat mendukung apa yang ingin dibangun Presiden kita (Mohamad Prapanca) yaitu untuk punya stadion sendiri karena bagi saya sangat penting,” kata Rizky Ridho dalam acara ulang tahun klub yang ke-96 pada Kamis (28/11) malam WIB, di Foo Foo Modern Thai Restaurant & Cocktail Bar, Jakarta Selatan.


Baca Juga:


“Persija itu Jakarta, bukan Persija Bantul, Persija Bali, Persija Bogor, atau manapun itu. Karena selama ini saya jarang sekali main di Jakarta. Saya berharap cepat terealisasi dan kami bisa main di stadion sendiri.”

Rizky Ridho Lelah Persija Pindah-Pindah Kandang
Kapten Persija Jakarta, Rizky Ridho.
Foto: VIVAGOAL/Amirul Mukmin

“Kalau dibilang lelah, tentu lelah karena main home rasa away. Tetapi, manajemen juga tidak berharap demikian. Namun, jika sekarang adanya seperti itu yaudah kami ikuti saja. Yang terpenting nanti kita kalau punya stadion sendiri saya berharap bisa main di rumah sendiri,” tambahnya.

Di pekan ke-12 BRI Liga 1 2024/25, Persija lagi-lagi harus terusir dari rumahnya sendiri. Melawan Persik Kediri, Minggu (1/12) malam WIB, Macan Kemayoran akan meminjam kandang Persikabo 1973, Stadion Pakansari, Bogor, sebagai kandangnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com