Rudi Voler Yakin dengan Kualitas Nagelsmann sebagai Pelatih Timnas Jerman
Vivagoal – Internasional – Julian Nagelsmann akan segera menjalani debutnya sebagai pelatih Timnas Jerman pada laga kontra Amerika Serikat, Minggu (15/10) dini hari WIB. Tugas pertama Nagelsmann bersama Der Panzer jelas tak mudah dan penuh tekanan.
Pasalnya Jerman sedang dalam tren negatif. Sejak Piala Dunia 2022 lalu, Hansi Flick gagal menunjukkan permainan terbaik Der Panzer. Dimulai dengan takluk di tangan Jepang, imbang kontra Spanyol, kemudian menang atas Kosta Rika, Flick gagal membawa Jerman lolos ke babak 16 besar.
Kemudian pada jeda internasional bulan Maret lalu, Flick sempat menyumbangkan satu kemenangan untuk Jerman, namun lima laga berikutnya berakhir tanpa kemenangan. Laga kontra Jepang bulan lalu yang berujung kekalahan 1-4 jadi alasan DFB akhirnya memutuskan memecat Flick.
Rudi Voler kemudian berhasil membawa Der Panzer menang atas Prancis di laga berikutnya. Catatan ini jelas menjadikan beban Nagelsmann tak mudah. Mantan pelatih Bayern Munich itu dituntut untuk segera menyumbangkan kemenangan bagi negaranya.
Baca juga:
- Kim Min-jae Pimpin Korea Selatan Raih Kemenangan Kontra Tunisia
- Hummels Dukung Keputusan Dortmund Sewa Pesawat Pribadi untuk Pulangkan Pemainnya
- Joshua Kimmich Diragukan Tampil Kontra Amerika Serikat
- Kagumi Potensi Chris Fuhrich, Muller: Saya Terkejut Dia Baru Muncul Sekarang
Meski dipecat Bayern Munich bulan Maret lalu karena performa yang kurang menjanjikan, Voler mengaku tak cemas dengan kualitas Nagelsmann.
“Saya tak mengerti kenapa semua orang berkata dia kurang pengalaman. Dia sudah pernah melatih Hoffenheim, Leipzig, dan Bayern Munich. Tentu sudah banyak pengalaman yang diperolehnya di sana,” tutur Voler, dilansir dari Get Germany Football News.
🚩 Hartford, Connecticut 🇺🇸#dfbteam #USAGER 📸 DFB/Philipp Reinhard pic.twitter.com/auEoHXvRx0
— DFB-Team (@DFB_Team) October 13, 2023
“Memang di Bayern Munich karirnya kurang menjanjikan, tapi dia mencapai hal yang spektakuler di klub sebelumnya. Dia punya kemampuan sebagai pemain serta mampu membaca pertandingan yang menjadikannya sebagai pelatih hebat yang akan memberi kami keberuntungan,” tegas Voller.
Selalu update berita bola terbaru seputar sepak bola dunia hanya di Vivagoal.com