Schalke Datangkan Pemain Kedelapan Maruis Bulter
Matis Bulter – Goal

Maruis Bulter jadi Rekrutan ke-8 Schalke Musim Ini

Catrine Mega - June 27, 2021
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Bundesliga – Menjelang musim baru di Bundesliga 2 2021-2022, Schalke terus mempersiapkan tim dengan maksimal. Meski dilanda krisis mereka sudah mendatangkan delapan pemain baru di jeda musim panas kali ini.

The Royal Blues dipastikan sudah mendapatkan tanda tangan pemain Union Berlin Maruis Bulter. Bulter sendiri adalah pemain kedelapan yang baru ia datangkan musim ini.

Bulter dikabarkan sudah menandatangani kontrak selama tiga tahun bersama Schalke. Hal ini disampaikan langsung oleh Direktur Olahraga Schalke, Rouven Schröder.

Schröder menyebutkan bahwa Bulter merupakan tanaga baru yang mereka siapkan musim depan. Dengan hadirnya pemain 28 tahun tesebut diharapkan Schalke bisa memiliki banyak opsi penyerang musim depan.

“Marius Bülter akan menawarkan kami opsi lain dalam menyerang,” ungkapnya.

Schalke akan banyak melakukan perombakan strategi musim depan. Bulter dianggap memiliki karakter yang cocok untuk gaya permainan mereka yang baru nanti.


Baca Juga:


Schröder melihat Bulter sebagai pemain yang memiliki fisik yang menjanjikan. Ia adalah pemain yang dinamis serta berbahaya di dalam kotak penalti.

“Dia adalah pemain yang sangat dinamis dan fisik, yang menimbulkan ancaman di depan gawang. Selain kualitasnya di lapangan, karakternya juga sangat cocok dengan tampilan baru Schalke kami. Kami sangat senang Marius akan mengenakan Royal Blue mulai sekarang,” tambahnya.

Sebelumnya, Schalke sudah mendatangkan tujuh pemain baru. Mereka antara lain Victor Palsson, Danny Latza, Simon Terodde, Reinhold Ranftl, dan Marcin Kamonski yang berstatus tetap serta dua pemain pinjaman, Thomas Ouwejan dan Marvin Pieringer. (ARI)

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com