Sempat Ditawari ke Klub Australia, Robert Alberts Pilih Bertahan di Persib
Vivagoal – Liga Indonesia – Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts mengatakan bahwa sempat ditawari melatih tim A League Australia. Tawaran ini disebutnya datang sebelum pemerintah memutuskan untuk menjalankan PPKM darurat dan menunda kick off Liga 1 2021-2022 selama sebulan.
Robert mengatakan bahwa klub tersebut menghubunginya dahulu dan hal ini terjadi cukup lama di awal tahun ini. Kemungkinan tawaran itu datang sebelum mereka memulai laga Piala Menpora.
“Ya, benar, saya sempat mendapat penawaran dari tim lain, tapi itu sudah lama. Saya sempat mendapat tawaran dari klub A-League di Australia, mereka menghubungi saya,” ungkap Alberts.
Namun mengetahui kompetisi segera dimulai dan mereka sedang melakukan persiapan, Alberts mengatakan kalau ia lebih memilih bertahan di Persib. Namun tidak lama berselang kompetisi lalu kembali tertunda karena kasus Covid-19 yang meningkat.
“Tapi saya katakan pada mereka bahwa liga kami akan dimulai dan kami mulai melakukan persiapan dengan tim lagi. Lalu, tiba-tiba liganya dihentikan (ditunda) lagi,” terangnya.
Baca Juga:
- Dibantai QPR, Matic: Pelajaran Bagus Buat Pemain Muda Man United
- Solskjaer: Saya Belum Tahu Pogba Mau Bertahan Atau Tidak di Man United
- Kiper Buangan Man United Ini Klaim Diminati Banyak Klub Eropa
- Bisa Menangi 6 Laga Pertama, Chelsea Bakal Juara Liga Inggris
Tidak ada penyesalan sama sekali di hati Albert atas pilihannya bertahan. Ia mengatakan memang ia juga sudah menetapkan hati untuk bertahan di Persib. Ia mengatakan bahwa ia sudah mengatakan soal komitmennya bersama Maung Bandung dalam beberapa waktu kedepan.
“Namun demikian, saya juga sudah pernah memberi pernyataan waktu itu dengan jelas bahwa komitmen saya adalah tetap bersama Persib,” tegasnya.
Ia melihat peluang dan masa depan cerah bersama persib Bandung. Tim kebanggaan masyarakat jawa Barat tersebut sudah memiliki rencana jangka panjang yang matang dalam menyusun tim demi meraih gelar juara. (ARI)
Selalu update berita terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com