Site icon Vivagoal.com

Sempat Down Pasca Kalah Lawan Irak, Mental Ernando Ari Sudah Pulih

Sempat Down Pasca Kalah Lawan Irak, Mental Ernando Ari Sudah Pulih

Kiper Timnas Indonesia, Ernando Ari Foto: VIVAGOAL/Amirul Mukmin

Vivagoal – Liga Indonesia – Ernando Ari dipastikan sudah siap jelang pertandingan penentu antara Timnas Indonesia vs Timnas Filipina, Selasa (11/6) malam WIB. Setelah melakukan banyak kesalahan di pertandingan kontra Timnas Irak, mental sang kiper dilaporkan sudah kembali membaik.

Indonesia menelan kekalahan 0-2 dari Irak di pertandingan sebelumnya. Pada laga tersebut, Ernando melakukan dua blunder yang merugikan Merah-Putih.

Timnas Indonesia di pertandingan kontra Timnas Irak, Kamis (6/6) sore WIB
Foto: VIVAGOAL/Amirul Mukmin

Kesalahan pertama yang dilakukan Ernando berbuah penalti kedua bagi Timnas Irak, namun untungnya Aymen Hussein yang ditunjuk sebagai eksekutor gagal memanfaatkan peluang. Sayangnya kesalahan kedua Ernando justru berbuah gol bagi Singa Mesopotamia.

Terlalu lama memegang bola, dua pemain depan Irak yang sudah bersiaga di depan gawang Indonesia dengan mudah merebut bola dari sang kiper dan mengonversikan kesalahan tersebut menjadi gol. Pasca laga, dilaporkan bahwa Ernando menyalahkan dirinya sendiri atas kekalahan Skuad Garuda.


Baca juga:


Meski demikian jelang pertandingan melawan Filipina, Sumardji menyatakan bahwa mental Ernando sudah membaik. Kiper andalan Merah-Putih itu pun dipastikan sudah siap turun di laga penting besok malam.

“Ernando memang pada saat setelah pertandingan itu (mentalnya) betul-betul dia turun tetapi kita semua tahu teman-temannya para pemain semuanya memberikan support, memberikan dorongan dan memberikan penguatan mentalnya.

“Sehingga, besok paginya dia sudah kembali bisa tersenyum dan hari berikutnya juga semakin membaik. Sampai dengan hari ini tadi dia betul-betul sudah mempersiapkan itu semua dan hatinya sudah kuat,” ungkap Sumardji kepada awak media.

Selalu update berita terbaru seputar  Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version