Serbia Pupus Impian Haaland Tampil di Piala Eropa 2021
Erling Haaland (Sumber: TvP Sport)

Serbia Pupus Impian Haaland Tampil di Piala Eropa 2021

Fachrizal Wicaksono - October 9, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Bundesliga – Penyerang Borussia Dortmund, Erling Haaland dipastikan gagal tampil di Piala Eropa pertamanya tahun depan. Hal itu terjadi setelah Norwegia kalah bersaing melawan Serbia di fase play-off Euro 2021.

Dalam pertandingan yang mengusung format single match, duel Norwegia vs Serbia dilangsungkan di Ullevaal Stadion, Oslo, Jumat (9/10/2020) dinihari WIB. Setelah sempat bermain imbang tanpa gol di 45 menit babak pertama, Serbia akhirnya bisa membuka keunggulan pada menit ke-81 lewat gol Sergej Milinkovic-Savic.

Namun Norwegia berhasil memaksakan pertandingan berlanjut ke babak penambahan waktu setelah Matthias Normann mencetak gol di menit ke-88. Sial buat Norwegia, pada tambahan waktu 2×15 menit mereka gagal menambah gol. Malah kebobolan kembali berkat aksi Sergej Milikonvic-Savic di menit ke-102.

https://www.instagram.com/p/CE2dJMTDF1f/

Skor 2-1 pun bertahan hingga laga tuntas dan membuat Serbia melaju ke babak play-off kedua untuk menghadapi Skotlandia. Pemenang di laga ini pada prosesnya bakal tampil di babak utama Grup D yang mana telah menunggu Inggris, Kroasia dan Ceko.


Baca Juga:


Haaland sendiri menuai banyak sorotan di laga Norwegia vs Serbia. Dia tak banyak berkutik untuk negaranya meski tampil sangat oke di level klub.

Sepanjang 90 menit laga berlangsung, plus tambahan 2×15 menit, Haaland tercatat cuma bisa sekali melepaskan tembakan. Itupun cuma lewat sundulan yang masih bisa diblok kiper Serbia.

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com