Setelah Dua Minggu Bungkam Pasca Berpisah, Pochettino Tulis Pesan Berkelas untuk Chelsea
Mauricio Pochettino, Foto: dok superlive.id

Setelah Dua Minggu Bungkam Pasca Berpisah, Pochettino Tulis Pesan Berkelas untuk Chelsea

Rizal Saleh - June 4, 2024
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Liga InggrisChelsea dan Mauricio Pochettino resmi berpisah di akhir musim ini. Poch pun menuliskan pesan perpisahan kepada klub pasca dua minggu bungkam. Apa isinya?

Mei lalu, Chelsea dan Poch memutuskan berpisah pasca sosok asal Argentina hantarkan tim melaju ke Europa League setelah mengunci posisi keenam klasemen akhir. Enzo Maresca yang sukses hantarkan Leicester City kembali ke Premier League pasca mendulang gelar Championship menjadi suksesornya.

Kepergian Poch mengejutkan banyak pihak tak terkecuali para pemain di ruang ganti. Performa the Blues pasca pergantian kalender memang membaik. Mereka hanya tiga kali menderita kekalahan. Meski begitu, posisinya masuk dalam daftar evaluasi wakil pemilik klub Behdad Eghbali dan Direktur Olahraga Paul Winstanley serta Laurence Stewart.

Setelah Dua Minggu Bungkam Pasca Berpisah, Pochettino Tulis Pesan Berkelas untuk Chelsea
Sumber: Detiksport

Walau tak menjalani akhir yang manis, ia tetap mengapresiasi kesempatan yang diberikan klub kepadanya sebagai juru taktik dalam setahun terakhir. Terlebih, Chelsea sudah memberikan kesempatan kepadanya berkiprah lagi di Premier League.


Baca Juga:


“Kepada pemilik klub dan Direktur Olahraga. Saya berterima kasuh atas kesemaptan kembali ke Premier League dan menukangi tim ini. Terima kasih untuk dukungan yang diberikan pemain, staff dan fans. Kami mengerti bagaimana pentingnya tim ini dan kami bekerja keras untuk membuat Chelsea meraih kebanggaan,” tulisnya seperti diwartakan Football London.

“Kami banyak mengalami periode turun dan naik. Namun kami percaya tim ini akan menemukan level konsistensinya. Saya percaya dengan pengalaman di musim ini, banyak perubahan yang terlihat. Saya berharap para pemain tetap kuat di masa mendatang. Saya selalu berharap yang terbaik bagi klub,” urainya.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com