Sudah Terbukti Berprestasi, Tuchel Memang Pantas untuk Menjadi Pelatih Timnas Inggris
Sumber: Twitter England

Setiap Pemain Inggris Perlu Pahami Perannya Masing-masing

Rizal Saleh - March 21, 2025
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Liga InggrisManajer Inggris, Thomas Tuchel mengatakan bahwa setiap pemain perlu memahami setiap peran yang mereka dapatkan, agar performa secara tim bisa muncul secara maksimal dalam satu pertandingan.

Thomas Tuchel segera melakoni debut pertamanya menangani skuad Tim Nasional Inggris di jeda internasional Maret 2025. Tuchel bakal membawa Inggris hadapi Albania dini hari nanti WIB pada Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Kehadiran Tuchel diharapkan bisa membawa banyak perubahan, terutama melihat hasil di ajang Euro Jerman 2024 lalu. Selain gagal juara, Tuchel merasa seperti ada yang menahan potensi Inggris untuk menampilkan permainan terbaik.

Declan Rice Ingin Inggris Belajar dari West Ham United di Final Euro 2024
Sumber: Twitter @England

Tuchel kemudian menjelaskan bagaimana agar anak asuhnya itu bisa tampil maksimal serta mengekspresikan diri mereka dengan baik. Tapi menurut Tuchel, semua ini tergantung pada struktur dan pemahaman dari pemain itu sendiri tentang peran yang dibutuhkan.

Hal tersebutlah yang dirasa Tuchel hilang dari skuad Inggris selama gelaran Euro 2024 Jerman lalu itu. Ditambah lagi adanya perubahan sistem dari Inggris saat turnamen berlangsung.

“Gareth (Southgate) melakukannya dengan sangat baik (dalam memainkan pemain di posisi yang tepat). Di Euro 2024 mereka tidak cukup bebas untuk mengekspresikan diri mereka dalam struktur yang stabil,” ujar Tuchel dilansir Sky Sports.


Baca juga:


“Tapi Inggris bukan satu-satunya tim yang mengubah struktur dari satu pertandingan ke pertandingan lainnya. Saya pikir ketika kami bermain sekarang, kami perlu memastikan semua orang tahu perannya di lapangan,” tambahnya.

“Menerima perannya dan bermain disiplin dalam perannya, kemudian muncul kebebasan dan di dalam ruang kamu dapat mencari solusi. Kami perlu menjalin ikatan yang lebih baik, menemukan lebih banyak ritme dan koneksi yang lebih baik di atas lapangan.”

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com