Shin Tae-yong Panggil 34 Pemain U-20 Untuk Jalani Latihan di Turki dan Spanyol
Sumber: Shin Tae-yong dalam laga Indonesia vs Curacao. Foto: Dimas Sembada/VIVAGOAL

Shin Tae-Yong Ikut Mundur Pasca KLB PSSI?

Arie Lihardo - November 3, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Indonesia – Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali turut bicara terkait kemungkinan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-Yong mundur dari jabatannya akibat keputusan PSSI mempercepat Kongres Luar Biasa (KLB).

Zainudin Amali sebenarnya berharap dinamika di PSSI, termasuk kemungkinan pergantian pengurus dan sosok ketua umum pasca KLB tidak memengaruhi komitmen Shin Tae-Yong di Timnas Indonesia.

Shin Tae-yong Girang Bisa Training Camp Di Turki
Sumber: Shin Tae-yong dalam laga Indonesia vs Curacao. Foto: Dimas Sembada/VIVAGOAL

“Iya, dong (berharap Shin Tae-yong bertahan). Kan kepentingan kita juga untuk Timnas (Indonesia),” kata Zainudin Amali.


Baca Juga:


“Shin Tae-yong masih, saya kira, mudah-mudahan tetap. Apalagi kan pak Iwan (Bule) saya baca dia tetap minta Shin Tae-yong terus kan.”

Shin Tae-Yong
Sumber: VIVAGOAL/Dimas Sembada.

Kekhawatiran bakal mundurnya Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia berdasarkan pernyataan sang juru taktik yang sempat mengancam bakal meninggalkan jabatan pelatih andai Mochamad Iriawan angkat kaki dari kursi Ketua Umum PSSI.

Kini, PSSI memutuskan menggelar KLB dengan agenda utama pemilihan kepengurusan untuk periode 2023-2027. Jika tak lagi maju, tentu Iriawan alias Iwan Bule dipastikan bakal terdepak dari jabatannya.

Selalu update berita terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com