SHIN TAE-YONG
Sumber: PSSI

Shin Tae-yong Sesumbar Bawa Timnas Indonesia U-23 Lolos ke Olimpiade

Taufik Hidayat - April 29, 2024
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Indonesia – Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong sangat percaya diri menatap semifinal Piala Asia U-23 2024. Ia sesumbar akan mengantar Garuda Muda lolos ke Olimpiade.

Timnas U-23 memang tinggal selangkah lagi untuk mengamankan tiket ke Olimpiade 2024. Syaratnya, Rizky Ridho dan kawan-kawan harus mengalahkan Uzbekistan pada semifinal Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Senin (29/4) malam WIB.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Vivagoal (@vivagoal)

Lolos ke Olimpiade 2024 akan menjadi pencapaian tinggi bagi sepakbola Indonesia. Meskipun ini bukan kali pertama terjadi.

Timnas Indonesia memang pernah berlaga di Olimpiade. Momen itu terjadi pada edisi 1956 di Melbourne, Australia.


Baca Juga:


Skuad Garuda bahkan mampu melaju hingga perempat final. Langkah Indonesia harus terhenti di tangan Uni Soviet yang merupakan salah satu raksasa sepakbola saat itu.

Shin Tae-yong berambisi mengulangi pencapaian tersebut. Pelatih berusia 53 tahun itu tak peduli meski Uzbekistan lebih diunggulkan untuk menang pada semifinal nanti.

timnas indonesia u-23
Sumber: AFC

“Ini waktunya bagi Indonesia untuk berpartisipasi di panggung Olimpiade (lagi). Saya tak merasa ini sebagai tekanan besar,” kata Shin Tae-yong.

“Saya menikmati momen dan tantangan ini. Kali ini, saya akan membuat Indonesia pergi ke Olimpiade.”

Kepercayaan diri yang ditunjukkan Shin Tae-yong seperti sebuah psywar. Pelatih asal Korea Selatan itu tampaknya sudah punya resep untuk mengalahkan Uzbekistan.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com