Site icon Vivagoal.com

Shin Tae-yong Tak Hadiri Undian Kualifikasi Piala Dunia 2026, Ada Apa?

Targetkan Kemenangan atas Filipina, Indonesia Harus Belajar dari Kesalahan Lawan Irak

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Foto: VIVAGOAL/Amirul Mukmin

VivagoalLiga IndonesiaShin Tae-yong dipastikan absen pada acara undian putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Apa penyebabnya?

Seperti diketahui, Timnas Indonesia berhasil melaju ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Skuad Garuda akan bersaing dengan 17 negara lain untuk memperebutkan enam tiket otomatis ke putaran final.

Putaran ketiga ini akan memakai format babak grup lagi. Sebanyak 18 negara peserta dibagi ke dalam tiga grup dan memainkan sepuluh laga (home and away).

Undian pembagian grup dijadwalkan berlangsung di Kuala Lumpur, Kamis (27/6) mendatang. Perwakilan negara peserta akan menghadiri acara ini.

Namun Timnas Indonesia tidak bisa diwakili oleh Shin Tae-yong. Pria yang menjabat sebagai pelatih kepala itu harus absen karena masalah kesehatan.


Baca Juga:


“Saya minta agar coach Shin dapat fokus pada pemulihannya dengan tenang, agar dapat kembali dengan sehat dan pulih,” kata Ketua Umum PSSI, Erick Thohir.

Shin Tae-yong saat ini memang sedang pulang kampung ke Korea Selatan. Ia sedang menjalani perawatan kesehatan yang memakan waktu sekitar tiga pekan.

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir.
Foto: VIVAGOAL/Amirul Mukmin

Kondisi ini semakin memanaskan rumor kepergian Shin Tae-yong. Pelatih berusia 53 tahun itu kabarnya mendapat tawaran untuk kembali menangani Timnas Korea Selatan.

Di sisi lain, status Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas Indonesia akan kedaluwarsa pada akhir Juni mendatang. Yang bersangkutan tak kunjung menandatangani perpanjangan kontrak yang ditawarkan PSSI.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version