Site icon Vivagoal.com

Sudah Merasa Cukup, Barcelona Tidak Akan Belanja di Musim Dingin

Joan Laporta Ungkap Keuntungan Besar yang Akan Diterima Barcelona Jika Super League Bergulir

Sumber: marca.com

VivagoalLaLiga – Presiden FC Barcelona, Joan Laporta, menegaskan bahwa klubnya tidak akan berbelanja pada bursa transfer musim dingin mendatang. 

Barcelona sendiri sebenarnya menjadi salah satu klub yang cukup banya merekrut pemain baru pada awal musim kemarin. Sebut saja beberapa pemain top seperti Robert Lewandowski, Franck Kessie, Andreas Christensen, Jules Kounde, dan Raphinha adalah pemain yang berhasil mereka amankan.

Sumber: barcauniversal.com

Namun sejatinya, Barcelona sendiri masih ingin merekrut beberapa pemain baru lantaran pemain yang ada sekarang belum sesuai dengan keinginan Xavi Hernandez selaku pelatih Blaugrana. Namun, Presiden Barcelona, Joan Laporta, menegaskan bahwa hal itu tidak akan terjadi.


Baca Juga:


“Kami bekerja untuk musim dingin, kami sedang dalam diskusi dengan staf pelatih dan olahraga dengan tujuan untuk memperkuat skuad ini. Saat ini, kami berusaha untuk membujuk pihak LaLiga agar bisa fleksibel terkait Financial Fair Play (FFP).”

Sumber: ESPN

“Kami melakukan pekerjan di musim panas dan saat ini tidak ada tanda tanda kami harus melakukan operasi lagi (transfer). Saat ini kami memiliki lini tengah yang kuat dan juga orang-orang di depan dan lini belakang yang cukup bisa diandalkan,” pungkas Laporta dilansir dari BarcaTV. (MI)

Selalu update berita bola terbaru seputar LaLiga hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version