Sukses Daratkan Cristiano Ronaldo, Al-Nassr Kini Bidik Marco Reus
Sumber: goal.com

Sukses Daratkan Cristiano Ronaldo, Al-Nassr Kini Bidik Marco Reus

Catrine Mega - January 8, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Bundesliga – Usai Cristiano Ronaldo, klub asal Arab Saudi, Al-Nassr, kabarnya tengah membidik Marco Reus untuk didaratkan musim panas mendatang.

Setelah mendaratkan Cristiano Ronaldo yang berstatus tanpa klub bulan Januari ini, Al -Nassr masih belum puas. Setelah gagal meyakinkan Luka Modric untuk meninggalkan Real Madrid, kini Al-Nassr beralih mengincar kapten Borussia Dortmund, Marco Reus.

Sumber: bavarianfootballworks.com

Al-Nassr memang dikabarkan tengah mengincar para pemain senior Eropa yang sudah hampir memasuki usia pensiun. Sebagai klub dengan finansial besar, Al-Nassr tidak takut memberikan tawaran gaji yang fantastis.

Sayangnya mendaratkan Reus tidak akan menjadi perkara yang mudah untuk Al-Nassr. Sama seperti Luka Modric, rasa cinta Reus terhadap Borussia Dortmund sangatlah besar.

Mantan pemain timnas Jerman itu bahkan pernah mengungkapkan bahwa ia ingin mengakhiri karir sepak bola profesionalnya di Dortmund. Keinginan Reus pun disambut baik oleh manajemen Die Borussen.


Baca juga:


Walaupun kontraknya akan segera berakhir musim panas mendatang, dilansir dari BVB Buzz, Borussia Dortmund siap menawari perpanjangan kontrak untuk kaptennya. Sejauh ini belum ada kesepakatan yang tercipta, namun manajemen Dortmund juga tampaknya tak mau melepas Reus.

Pemain 33 tahun itu mengawali karirnya bersama Die Borussen sebagai pemain muda sejak tahun 1995 lalu. Di tahun 2005, Reus beralih memperkuat RW Ahlen U-17 sampai akhirnya dipromosikan ke tim utama pada tahun 2009.

Satu musim bersama tim utama RW Ahlen, Reus pindah ke Borussia Monchengladbach. Tiga musim memperkuat Die Fohlen, Reus akhirnya kembali berseragam Borussia Dortmund sampai saat ini.

Selama satu dekade bersama Die Borussen, Reus telah mencatatkan 368 penampilan dengan torehan 156 gol dan 118 assist. (MI)

Selalu update berita bola terbaru seputar Bundesliga hanya di Vivagoal.com