Vivagoal – La Liga – Palang pintu Sevilla, Sergio Ramos berpotensi bertahan di klub meki ada kemungkinan dirinya melabuhkan diri ke MLS. Ia berpotensi mendapatkan kontrak baru dari Los Nevrionenses andai ada satu syarat yang terpenuhi. Apa itu?
Pasca datang untuk kali kedua di Andalusia, Ramos menjadi pilar penting di Sevilla dalam urusan mengawal lini pertahanan. Ada kabar yang menyebut dirinya bakal berlabuh ke MLS di bursa musim panas ini pasca kontraknya berakhir. Namun asa tersebut nampaknya bakal tertutup.
Menurut laporan Relevo, meski bayaran yang diterimanya di Sevilla lebih kecil dibanding tempat lain, opsi untuk bertahan selalu ada. Ia merasa Andalusia merupakan tempat yang nyaman bagi dirinya dan kelarga. Namun sebelum memutuskan memperpanjang kontrak, ia tengah fokus membantu tim keluar dari jerat degradasi.
Baca Juga:
- Tanpa Messi dan Neymar, PSG Justru Menjadi Tim Terbaik
- Jumpa Bayern, Gabriel Jesus Siap Bermain dengan Rasa Sakit
- Tuchel Pede Kane Bisa Teruskan Momen Haus Gol Lawan Arsenal
- Andai PSG Juara Liga Champions, Mbappe Bakal Bertahan!
Ia akan melihat penawaran ekonomi dari Sevilla dan proyek olahraga apa yang kelak ditawarkan kepadanya entah dalam mendatangkan pemain baru atau mengganti staff amanjerial. Ada kabar yang menyebut dirinya enggan jika klub tetap bertahan di zona merah.
Kekhawatiran Ramos cukup beralasan lantaran Sevilla tamppil buruk dalam empat bursa transfer dan membuat mereka hancur lebur secara performa. Di sisi lain, ada kabar jika para petinggi klub siap melakukan rekonstruksi ulang tim dengan membuang Ramos serta Jesus Navas yang kontraknya juga akan rampung di musim panas ini.
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com