Rekor! Mo Salah Sudah Bobol 24 Stadion Berbeda di Liga Inggris
Vivagoal – Liga Inggris – Rekor Liga Inggris pecah kala Bintang Liverpool, Mohamed Salah membobol gawang Tottenham Hotspur akhir pekan kemarin. The Pharaoh kini sudah sudah mencetak gol di stadion 24 klub berbeda pada pentas Premier League.
Bermain di London, Minggu (6/11), Liverpool berhasil unggul 2-0 di babak pertama lewat sepasang gol Mohamed Salah pada menit ke-11 dan 40. Tottenham Hotspur sendiri hanya mampu membalas sekali lewat Harry Kane pada menit ke-70.
Tambahan tiga poin dari laga itu membuat Liverpool naik ke urutan delapan klasemen sementara dengan 19 poin dari 13 pertandingan. Sedangkan Tottenham turun ke urutan empat besar dengan raihan 26 poin dari 14 pertandingan.
Khusus untuk dua gol Mohamed Salah di laga itu, mengantarkan penyerang Mesir tersebut masuk buku rekor. Tottenham Hotspur stadium menjadi stadion ke-24 yang dibobol Salah di Premier League sepanjang kariernya bersama Liverpool.
Mohamed Salah hanya gagal menjaringkan bola ke gawang saat Liverpool bertandang ke Stadion Turf Moor, markas Burnley. Berdasarkan catatan Opta, pencapaian Salah ini cuma kalah dari duo penyerang legendaris Liverpool, yakni Michael Owen dan Robbie Fowler yang sepanjang kariernya bisa mencetak gol di 25 stadion berbeda.
Baca Juga:
- Klopp Salahkan Nunez Tuk Satu Gol Tottenham ke Gawang Liverpool
- Liverpool Sudah Dua Kemenangan Beruntun, Mo Salah: Teruskan!
- Liverpool dan Rekor Buruk Atas Tim Asal Madrid di Fase Gugur
- Hebohnya Selebrasi Jurgen Klopp di Markas Chelsea
“Ya, catatan yang bagus (rekor gol lawan Tottenham). Mereka selalu jadi lawan yang sulit, baik di sini maupun saat kami main kandang. Tapi saya selalu fokus ke pertandingan dan coba membuat perbedaan untuk tim. Seperti yang saya lakukan,” ujar Mohamed Salah di situs resmi klub.
“Kami bermain dengan baik, bisa bikin dua gol, dan saya rasa kami bisa bikin gol lagi di babak kedua, tapi sayangnya tidak beruntung. Yang penting kami mendapat tiga poin.” (IRM)
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com