Lawan Sevilla, Xavi Peringatkan Barcelona: Jangan Lagi Beri Gol Hadiah Buat Lawan
Xavi Hernandez, Foto: dok tribun

Lawan Sevilla, Xavi Peringatkan Barcelona: Jangan Lagi Beri Gol Hadiah Buat Lawan

A Hendra - September 27, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – LaLiga – Barcelona banyak melakukan kesalahan saat ditahan imbang Real Mallorca. Xavi Hernandez memperingatkan El Barca agar tak mengulanginya saat menghadapi Sevilla akhir pekan ini.

Tren kemenangan Barcelona dalam enam laga berturut-turut harus terhenti di pekan ketujuh LaLiga Spanyol. Berlaga di Stadion visit Mallorca, Kamis (28/9) dinihari WIB, Blaugrana harus puas dengan skor sama kuat, 2-2.

Dalam pertandingan itu sendiri, dua gol yang bersarang ke gawang El Barca murni karena kesalahan pemainnya sendiri, khususnya di lini belakang. Gol pertama misalnya tercipta karena kesalahan Marc-Andre Ter Stegen dalam mengoper saat mencoba melakukan build-up play hingga berhasil dimaksimallkan Vedat Muriqi menjadi gol.

Lawan Sevilla, Xavi Peringatkan Barcelona: Jangan Lagi Beri Gol Hadiah Buat Lawan
Ter Stegen, Foto: dok situs resmi Barcelona

Lalu gol kedua juga tercipta karena kelalaian Alejandro Balde yang tak sigap mengantisipasi pergerakan Abdon Pras saat kiper Mallorca melepaskan umpan panjang ke area pertahanan Barcelona. Akibat hasil imbang ini, Barca terancam melorot dari puncak klasemen jika sampai Girona di posisi dua dan Real Madrid di urutan tiga bisa menang atas lawan-lawannya, Kamis (28/9) dinihari WIB.

Maka dari itu, laga melawan Sevilla di Spotify Camp Nou, Sabtu (30/9) dinihari WIB menjadi sangat krusial. Xavi pun mewanti-wanti agar Robert Lewandowski dkk tak mengulang kesalahan yang sama seperti saat menghadapi Mallorca.


Baca Juga:


“Kami memberi terlalu banyak hadiah. Kami melakukan kesalahan-kesalahan yang tidak seperti biasanya.” ucap Xavi dilansir dari situs resmi Barcelona.

“Kami menciptakan cukup banyak peluang yang biasanya akan membantu kami menang, tapi dua kesalahan membuat kami kehilangan kemenangan.” sesalnya.

“Sekarang yang bisa kami lakukan adalah langsung kembali bekerja karena kami punya pertandingan lain melawan Sevilla pada hari Jumat (Sabtu dinihari-red).” tegas Xavi.

Selalu update berita bola terbaru seputar LaLiga hanya di Vivagoal.com