Cukup Satu Gol, Tammy Abraham Pecahkan Rekor Berusia 93 Tahun di AS Roma
Tammy Abraham, Foto: dok situs resmi AS Roma

Cukup Satu Gol, Tammy Abraham Pecahkan Rekor Berusia 93 Tahun di AS Roma

A Hendra - April 15, 2022
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Serie ATammy Abraham membukukan satu gol dalam kemenangan telak AS Roma atas Bodo/Glimt di UEFA Conference League. Namun cukup dengan satu gol itu, Tammy Abraham telah mampu memecahkan rekor berusia nyaris seabad di AS Roma.

AS Roma melakoni laga kandang kontra wakil Norwegia, Bodo/Glimt di leg kedua perempatfinal UEFA Conference League. Bertanding di Olimpico Stadium, Jumat (16/4) dinihari WIB, Giallorossi sukses meraup kemenangan telak 4-0 atas Bodo/Glimt.

Berkat kemenangan ini, AS Roma pun melaju ke babak semifinal Conference League dengan agregat mencolok 5-2 atas wakil Norwegia itu. Selanjutnya, Serigala Ibu kota akan menghadapi Leicester City di babak empat besar.

'Dibuang' Chelsea, Tammy Abraham Beri Bukti di AS Roma
Tammy Abraham, Foto: dok Sport Detik

Khusus untuk Tammy Abraham, satu golnya di laga itu membuatnya kini sudah mengoleksi 24 gol untuk Roma sepanjang musim ini. Dikutip dari Football Italia, pencapaian impresif Tammy membuatnya sukses memecahkan rekor Rodolfo Volk yang juga mampu mengemas 24 gol di musim debutnya pada 1929/1930 silam.


Baca Juga:


Rincian 24 gol Tammy itu, adalah 15 gol dibuatnya di ajang Liga Italia, sementara ada delapan gol dicetaknya saat tampil di pentas UEFA Conference League, dan satu gol diciptakan di Coppa Italia. Menurut Football Italia, sejak tahun 2000, hanya Francesco Totti dan Edin Dzeko yang mampu mencetak setidaknya 24 gol dalam satu musim untuk AS Roma.

Totti tercatat mengoleksi 32 gol pada musim 2006/2007 dan 25 gol pada musim 2009/2010. Sementara Edin Dzeko punya 39 gol di musim 2016/2017 dan 24 gol pada musim 2017/2018. (IRM)

Selalu update berita bola terbaru seputar Serie A hanya di Vivagoal.com