Carlos Tevez

Tak Digaji Setahun, Pesepakbola Masih Bisa Hidup!

Fachrizal Wicaksono - April 3, 2020
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal Liga Inggris – Pernyataan tersebut datang dari eks Manchester United dan Manchester City, Carlos Tevez. Ia juga tak lupa meminta para pesepakbola untuk membantu mereka yang kesulitan karena Corona.

Penyebaran virus Corona di seluruh dunia nyatanya juga telah merambah hingga kompetisi Argentina. Boca Juniors juga memutuskan untuk merumahkan para pemainnya demi menanggulangi penyebaran virus.

Tevez selaku bintang klub kemudian memberikan dukungan di tengah momen sulit saat ini. Ia menyebut jika para pesepakbola tak perlu cemas terutama dengan masalah ekonomi. Ia bahkan menyebut jika para pemain masih bisa hidup meski tidak menerima gaji beberapa bulan.

“Pesepakbola bisa hidup selama enam bulan atau satu tahun tanpa digaji,” kata Tevez kepada America TV.

“Kita tidak berada dalam situasi yang sama dengan mereka yang hidup bersama banyak anak setiap hari, yang harus meninggalkan rumah mulai pukul enam pagi dan baru pulang pukul tujuh malam demi menghidupi keluarganya.


Baca Juga:

 

Para pesepakbola jelas lebih baik dari segi ekonomi dibandingkan dengan mereka yang harus banting tulang setiap hari. Oleh karena itu Tevez meminta para pesepakbola untuk membantu mereka yang kesulitan.

“Kita [pesepakbola] tidak masuk dalam contoh kasus itu tapi dalam hal lain. Kami harus ada di sana dan membantu mereka. Ini mudah bagi saya untuk berbicara dari rumah, mengetahui bahwa saya punya makanan yang cukup untuk anak-anak saya.

“Tapi bagi orang-orang yang putus asa, yang tidak bisa bekerja dan tidak bisa meninggalkan rumah, itu jelas mengkhawatirkan.”

Beberapa klub Eropa juga sudah turun tangan membantu penanganan virus satu ini. Beberapa bintang dunia seperti Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo juga beramai-ramai menyumbangkan uangnya kepada yang membutuhkan.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com