Vivagoal – Liga Inggris – Liverpool rupanya belum puas cuma menggaet satu pemain dari FC Porto. Setelah sukses mendatangkan Luis Diaz, The Reds kini kembali mengincar gelandang The Dragon, Vitor Pereira alias Vitinha.
Pada bursa paruh musim Januari kemarin, Liverpool berhasil mendatangkan winger FC Porto, Luis Diaz. Ia diboyong ke Anfield dengan banderol sebesar 37,5 juta pound sterling, yang bisa bertambah hingga 50 juta pound, tergantung dari performa sang pemain. Kehadiran Luis Diaz boleh dibilang langsung memberikan dampak besar bagi permainan Liverpool. Winger asal Kolombia itu memang baru mengemas dua gol dari 12 penampilannya bersama The Reds.
Tapi yang perlu dicatat adalah, Liverpool hanya sekali menderita kekalahan sejak merapatnya Diaz pada Januari lalu. Ada pun satu kekalahan yang diderita Si Merah didapatkan dari Inter Milan di leg kedua babak 16 besar Liga Champions, di mana Diaz cuma dimainkan selama 7 menit pada laga itu.
Mengapresiasi kinerja sang Kepala Riset Liverpool, Ian Graham, Ph.D yang menemukan talenta seperti Tsimikas, Luis Diaz, Andy Robertson hingga Ibou Konate.
The man who makes Liverpool transfer less error. pic.twitter.com/r0mVVURxWX
— The Reds Indonesia (@The_RedsIndo) March 23, 2022
Merujuk pada performa Diaz, Liverpool sepertinya ketagihan untuk kembali menggaet pemain FC Porto dan saat ini diklaim tengah mengarahkan radarnya kepada pilar lini tengah The Dragon, Vitor Pereira atau Vitinha.
Baca Juga:
- Mo Salah 4 Tahun Lagi di Liverpool, Baru Pindah ke Madrid
- Firmino Disarankan Bertahan Saja di Liverpool
- Duel Kontra Ciy, Firmino Bakal Jadi Juru Selamat Liverpool
- Klopp Langsung Suka Dengan Luis Diaz Sejak Pandangan Pertama
Manajer Liverpool, Jurgen Klopp kabarnya sangat mengagumi kualitas Vitinha sebagai gelandang perusak. Klopp pun disebut telah mengutus asistennya, Pep Ljinders untuk mengamati pemain berusia 22 tahun tersebut.
Meski demikian, Liverpool sepertinya harus bekerja keras meyakinkan Vitinha untuk bereuni dengan Luis Diaz musim depan. Pasalnya, ada Bayern Munchen dan Lazio yang disebut juga tertarik dengan performa sang pemain.
Satu kendala lain bagi Liverpool adalah FC Porto tidak bakal membuka ruang negosiasi terkait transfer Vitinha, jika klub asal Merseyside tersebut tak datang dengan penawaran sebesar 40 juta euro atau sekitar Rp 629 miliar.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com