Talenta Muda Barcelona Diklaim Bukan Pemain Potensial Biasa
Vivagoal β La Liga β Mantan rekan setim Mikayil Faye, Carlos Olmo mengklaim jika rekrutan anyar Barcelona itu bukan pemain muda biasa. Keduanya sempat bermain bareng di NK Kustosija beberapa waktu lalu.
Barcelona sempat merekrut beberapa pemain di bursa musim panas kemarin. Nama Faye pun hadir. Pemain asal Senegal yang berposisi sebagai bek tengah bermain untuk Barcelona Athletic di bawah arahan Rafa Marquez. Ia juga sempat mendapatkan kesempatan berlatih bersama tim utama di ajang pra-musim.
Faye bergabung dari NK Ksstosija dan dirinya sudah mulai menunjukan start brilian di Catalan. Ia sempat melakoni laga luar biasa melawna Gimnastic beberapa waktu lalu. Namun Blaugrana tak mampu terhindar dari kekalahan lantaran mereka main dengan 10 orang. Skor 1-0 untuk kemenangan Gimnastic bertahan.
Mikayil Faye oh my days what a pass… pic.twitter.com/3VVK8InsIX
β Culers Media (@lewyball) September 3, 2023
Mantan rekan setimnya di Kustosija, Carlos Olmo, yang merupakan kakak dari Dani Olmo memberikan pujian kepada Faye. Bicara pada team Barca Podcast, seperti diwartkaan Sport, Carlos menguraikan pendapatnya soal Faye.
Baca Juga:
- Joao Felix Antusias Bakal Lakoni Laga Pertamanya di Camp Nou
- Joao Felix Nikmati Betul Main Bersama Barcelona, Sindir Atletico?
- Rekor Langka Jude Bellingham Usai Bikin Gol dan Assist di Laga Skotlandia vs Inggris
- Dani Carvajal Tak Ada Rencana Pindah Dari Real Madrid
βYang saya suka dari Faye adalah bagaimana ia mempertahankan permainannya. Ia adalah anak yang luar biasa. Sangat tenang, ia tak seperti pemain muda bertalenta lain. Jika saya menyorotinya sebagai pesepakbola, ia lebih cepat dari siapapun. Ia adalah pesepakbola yang baik dan bertenaga,β urainya.
Barcelona mungkin berharap Faye bisa terus tampilkan performa terbaik. Andai hal tersebut terjaga, bukan tak mungkin kansnya main di tim utama akan terbuka lebar dalam beberapa waktu ke depan.
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com