Vivagoal – La Liga – Anak hilang Real Madrid, Brahim Diaz, berpotensi untuk dipermanenkan AC Milan lantaran performa impresifnya bersama tim asal Italia itu. Diaz memang tengah dipinjamkan ke sisi Merah Kota Mode.
Masa depan Diaz saat ini masih dalam ketidakjelasan. Sang pemain sudah hampir memasuki tahun keduanya ebrseragam AC Milan. Real Madrid bisa memulangkan pasca masa peminjaman berakhir. Di sisi lain, AC Milan juga bisa mempermanenkannya di akhir musim ini.
Kembali ke Real Madrid artinya harus membuat Diaz bersaing dengan nama-nama beken di lini tengah macam Toni Kroos, Luka Modric, Aurelien Tchouameni hingga Dani Ceballos. Sementara di Milan, ia kerap menjadi starting line up. Terlebih, tak ada tempat baginya untuk mentas sebagai penyerang lubang andai kembali ke Madrid.
Baca Juga:
- Baru Datang ke Chelsea, Marc Cucurella Justru Ingin Pulang ke Barcelona
- Pep Guardiola: Jika Saya Dibutuhkan Barcelona, Saya Akan Pulang!
- Camavinga Ditarik Jadi Bek Kiri, Tchouameni: Saya Tak Tahu Dia Bisa Main di Posisi Itu!
- Barcelona Sebut Uruguay Sebagai Penyebab Cedera Ronald Araujo
Kini, soal masa depan mantan punggawa Manchester City itu, jurnalis asal Italia, Daniele Longo memberikan update terkini soal situasi Diaz. Milan siao mempermanenkan sang pemain dengan mahar 22 juta Euro. Sejauh ini, Diaz sudah mengepak 96 laga di lintas kompetisi dan mendulang 15 gol serta 9 assist. Ia juga berperan penting dalam juaranya Milan di musim kemarin.
Namun, andai Milan nantinya mempermanenkan sang epamin, Real Madrid juga memiliki opsi buy-back clause kepada anak hilangnya. Di musim panas 2023/24, klausul pembelian di angka 27 juta Euro bisa mereka aktifkan guna memulangkan Dias ke Ibu Kota Spanyol.
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com