Tampil Mendominasi, Persebaya Gilas Arema 3-1
Sumber: Twitter/Arema

Tampil Mendominasi, Persebaya Gilas Arema 3-1

Catrine Mega - September 23, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

Vivagoal – Liga Indonesia – Derby Jawa Timur yang tersaji di pekan ke-13 BRI Liga 1 antara Persebaya Surabaya vs Arema FC berhasil dimenangkan Bajul Ijo. Bermain di Stadion Gelora Bung Tomo, Sabtu (23/9) sore WIB, Persabaya menggilas Singo Edan dengan skor telak 3-1.

Persebaya sudah mengambil alih serangan sejak kickoff dimulai. Beberapa ancaman dibangun pemain Bajul Ijo, namun tak mudah menembus rapatnya pertahanan Singo Edan.

Sementara itu, tim tamu bermain lebih ke belakang dan lebih banyak bermain menunggu untuk membangun serangan melalui counter attack. Gaya permainan ini menyebabkan minimnya kreativitas serangan dari pasukan Fernando Valente.

Tampil Mendominasi, Persebaya Gilas Arema 3-1
Sumber: Twitter/Persebaya

Kesalahan Syaeful di menit 27 jadi malapetaka bagi tim tamu. Passing pendeknya dengan mudah dipotong oleh Bruno Morreira. Hanya dengan sedikit kontrol, tanpa pengawalan Bruno melepas tendangan ke tiang jauh yang gagal diselamatkan Julian Schwarzer.

Di menit 34, Arema memperoleh peluang bagus dari Dedik. Berusaha menempatkan bola di ruang kosong gawang Andhika Ramdhani, sayangnya bola masih dapat ditepis pemain belakang Persebaya.


Baca juga:


Bajul Ijo yang sudah unggul tak menurunkan intensitas serangan. Permainan agresif dan menyerang terus ditunjukkan pasukan Josep Gombau dan berbuah gol kedua bagi tuan rumah tepat sebelum waktu turun minum.

Tandukan Dusan Stevanovic yang menerima umpan terukur Bruno melalui set piece di injury time menutup babak pertama dengan skor 2-0 untuk keunggulan Persebaya Surabaya.

Persebaya berhasil memperlebar keunggulan di awal babak kedua melalui tendangan voli Ze Valente dari luar kotak penalti. Memanfaatkan bola rebound, Ze Valente membuka babak kedua dengan keunggulan 3-0.

Demi mengejar defisit tiga gol, Arema mencoba bermain lebih terbuka. Pada menit 56, Dendi yang berhadapan one on one dengan Andika berhasil memperkecil ketertinggalan dengan memanfaatkan kemelut di depan gawang Bajul Ijo. Sayangnya Dedik harus ditarik keluar setelah mencetak gol karena mengalami masalah pada pahanya.

Kedua tim memperoleh beberapa peluang bagus di sisa waktu babak kedua. Persebaya yang sudah unggul masih berusaha memperlebar jarak, sementara Singo Edan berjuang keras mengejar ketertinggalan. Sayangnya hingga wasit meniup peluit panjang, skor 3-1 tak berubah untuk kemenangan Persebaya.

Selalu update berita terbaru seputar Β Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com