Vivagoal – La Liga – Sergino Dest mulai mencuri perhatian kembali lantaran mendapatkan menit bermain reguler di PSV. Dalam dua musim terakhir, ia sekaan tenggelam lantaran jarang mentas dan tunjukan inkonsistensi performa.
Fullback asal Amerika Serikat itu datang ke Barcelona pada 2020 lalu. Namun dirinya gagal memberikan imprsi selama dua musim berseragam merah biru. Ia pun sempat dipinjamkan ke AC Milan musim lalu namun dirinya juga gagal bersinar.
Musim ini, ia dipinjamkan ke PSV Eindhoven untuk semusim ke depan. Mentas di Belanda, Dest menjadi andalan tim besutan Peter Bosz. Pelatih berkepala plontos itu pun memuju performa Dest yang sempat membantu tim menang 4-0 atas PEC Zwolle akhir pekan kemarin. Dalam laga itu, ia sempat sumbangkan satu assist.
Baca Juga:
- Lewandowski, Pemain yang Selalu Ada di Saat Barcelona Butuh
- Hampir Kalah Lawan Deportivo Alaves, Xavi Salahkan Media
- Lewandowski Selamatkan Muka Barcelona Dari Kekalahan Kontra Alaves
- Florentino Perez: European Super League Dibutuhkan Saat Ini!
‘Sergino adalah pemain yang serba bisa. Ia bisa bermain sama baiknya di kanan dan kiri. Kami mencoba membantunya sebagai pemain belakang. Ia merupakan pemain luar biasa ketika memegang bola. Ia memberikan assist nampa melihat Malik Tillman,” ucapnya pada situs resmi klub.
Sejak dipinjamkan ke Eindhoven, Dest sempat membukukan 13 laga di lintas kompetisi dan sumbangkan satu assist bagi tim. Ia biasa bermain di sisi kanan maupun kiri dan memberikan impresi di sana. Jika nantinya ia mau dipermanenkan, PSV hanya perlu mengeluarkan 10 juta Euro guna membawanya keluar dari Catalan secara permanen.
Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com