Tanpa Salah dan Mane Pun, Arsenal Tetap Tak Bisa Kalahkan Liverpool
Vivagoal – Liga Inggris – Arsenal bakal melawan Liverpool pada semifinal Piala Liga Inggris. Mantan bek The Gunners, Ashley Cole menilai ketiadaan Mohamed Salah dan Sadio Mane dalam skuad, The Reds masih mampu mengalahkan Meriam London.
Pertandingan antara Arsenal vs Liverpool bakal dihelat di Anfield Stadium, Jumat (14/1) dini hari WIB pada leg pertama semifinal Piala Liga. Ada pun leg kedua bakal digelar di Emirates Stadium pekan kedepan.
Jika merujuk pada catatan head to head kedua tim di Anfield Stadium, Arsenal cuma mampu mengoleksi satu kemenangan dalam 10 lawatan terakhirnya. Sementara Liverpool mampu mengemas tujuh kemenangan, dengan dua laga lainnya imbang.
Artinya, Liverpool masih begitu superior atas Arsenal jika bermain di hadapan publik sendiri. Ashley Cole sendiri menegaskan bahwa melawan Liverpool, The Gunners harus tampil sesempurna mungkin.
Hal itu dikarenakan Liverpool punya kualitas individu pemain yang cukup baik sekalipun tidak diperkuat oleh dua juru gedor andalannya, Sadio Mane dan Mohamed Salah
Baca Juga:
- Liverpool vs Arsenal: Sama-Sama Pincang Akibat Piala Afrika
- Arteta Sesumbar Arsenal Masih Menarik di Mata Para Pemain Top
- Krisis Gelandang, Arsenal Didesak Pulangkan Guendouzi
- Menang Lawan Norwich, West Ham Geser Arsenal dari Empat Besar
“Saya rasa Liverpool mungkin masih punya sesuatu yang lebih buat Arsenal. Saya tahu mereka akan kehilangan Mane dan Salah, tapi saya cuma merasa ini akan sedikit terlalu sulit buat Arsenal,” ujarnya kepada Sky Sports dikutip Metro.
“Ini akan jadi pertandingan yang bagus, menarik sejujurnya,” sambungnya.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com