Site icon Vivagoal.com

Ter Stegen Kecewa Neuer Kembali ke Timnas Jerman, Kenapa?

Ter Stegen Kecewa Neuer Kembali ke Timnas Jerman, Kenapa?

Sumber: Bavarian Football Works

Vivagoal Euro 2024Marc-Andre ter Stegen tak menyembunyikan kekecewaan atas statusnya sebagai kiper lapis kedua Timnas Jerman dengan kembalinya Manuel Neuer. Kehadiran kiper veteran Jerman tersebut menyebabkan Ter Stegen harus kembali ke bangku cadangan.

Satu setengah tahun yang lalu, Neuer mengalami kecelakaan saat tengah bermain ski. Patah tulang parah yang diderita Neuer akibat kecelakaan tersebut menyebabkan sang kiper harus absen, baik dari klub maupun tim nasional.

Sumber: GOAL

Ter Stegen pun jadi pilihan pelatih untuk menjaga mistar gawang der Panzer selama Neuer absen. Sayangnya jelang pagelaran Euro 2024, kiper Barcelona tersebut harus kembali ke bangku cadangan karena Neuer sudah pulih 100 persen.

“Tak mudah menemukan diri kalian dalam situasi seperti ini dan berharap situasinya akan berbeda. Kami harus menerima dan menghormati keputusan pelatih, meski saya tak setuju dengan (keputusan) itu. Saya akan berusaha menjaga performa saya di level terbaik,” ungkap Ter Stegen, dilansir dari Bulinews,


Baca juga:


Sejauh ini Ter Stegen belum pernah memperkuat Timnas Jerman di kompetisi besar karena selalu kalah saing dari Neuer. Tak heran Ter Stegen kecewa setelah satu tahun terakhir menjaga mistar gawang die Mannschaft.

“Ini adalah turnamen penting. Jelas saya ingin bermain, saya tak akan menyembunyikannya. Jadi ini bukan keputusan yang mudah bagi pelatih, namun saya harus menerimanya,” ujar kiper Barcelona tersebut.

Meski demikian Ter Stegen berjanji akan tetap menjaga performanya dan bersiap untuk Piala Dunia 2026. “Itu (Piala Dunia) masih lama. Kalian tak tahu apa yang akan terjadi dalam sepakbola.

“Saya ingin memberikan yang terbaik dalam situasi ini selama dua tahun ke depan. Saya yakin saya akan berada di level terbaik,” tutup Ter Stegen.

Selalu update berita bola terbaru seputar Euro 2024 hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version