Site icon Vivagoal.com

Thom Haye Janji Timnas Indonesia Tampil Beda Kontra Arab Saudi

Thom Haye Janji Timnas Indonesia Tampil Beda Kontra Arab Saudi

Potret penampilan Timnas Indonesia saat menghadapi Timnas Jepang, Jumat (15/11) malam WIB, di SUGBK, Jakarta. Foto: VIVAGOAL/Amirul Mukmin

Vivagoal – Liga Indonesia – Gelandang Almere City FC, Thom Haye, berjanji jika Timnas Indonesia akan tampil berbeda kontra Timnas Arab Saudi. Untuk itu, dia meminta semua fans Timnas tetap mendukungnya.

Indonesia dibuat tertunduk saat menjamu Timnas Jepang, Jumat (15/11) malam WIB, pada lanjutan grup C ronde ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Bermain di kandang sendiri yaitu Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, skuad Garuda takluk dengan skor 0-4 dari Samurai Biru.

Tentunya hasil ini mengecewakan bagi banyak orang karena Indonesia sangat membutuhkan poin. Untuk itu, Thom Haye ingin memberikan penampilan yang beda saat menjamu Timnas Arab Saudi, Selasa (19/11) malam WIB.

Apalagi, Indonesia punya kenangan manis ketika bertanding ke markas Arab Saudi di pekan pertama grup C. Kala itu, skuad Garuda mampu menahan imbang The Green Falcons 1-1, dan diharapkan catatan positif tersebut bisa lebih baik di pertemuan kedua nanti.


Baca Juga:


“Saya rasa saya setuju dengan coach Shin Tae-yong. Kami imbang di Jeddah, itu masih di awal ronde ketiga. Saya pikir sekarang tim kami lebih fit dan kuat,” kata Thom Haye saat konferensi pers jelang laga, Senin (18/11) sore WIB.

“Saat melawan Jepang, di menit-menit awal pun kami bisa menunjukkan bahwa kami mampu bermain. Tetapi, sayangnya di akhir-akhir tidak bisa mempertahankan hal (performa) itu.”

Potret penampilan Timnas Indonesia saat menghadapi Timnas Jepang, Jumat (15/11) malam WIB, di SUGBK, Jakarta.
Foto: VIVAGOAL/Amirul Mukmin

“Seperti kata coach, tim sekarang dalam perasaan yang bagus. Kami bekerja keras bersama-sama dan kami akan menunjukkannya besok,” tambahnya.

Indonesia membutuhkan tiga poin untuk menjaga asa mereka ke ronde keempat. Pasalnya, dari lima laga perdana, skuad Garuda belum pernah meraih poin penuh, di mana sekarang hanya memiliki tiga poin dan duduk di dasar klasemen grup C.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com

Exit mobile version