thomas doll
Sumber: Media Persija

Thomas Doll: Tren Buruk Persija Bukan Karena Terusir dari Jakarta

Taufik Hidayat - February 26, 2024
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga Indonesia – Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, angkat suara terkait tren buruk yang tengah dialami tim asuhannya. Ia menepis kondisi terusir dari kandang sebagai penyebabnya.

Persija menelan kekalahan dari Arema FC dengan skor 2-3 pada lanjutan BRI Liga 1 2023/24. Laga ini berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Senin (26/2).

Ini merupakan kali ketiga secara beruntun Persija menelan kekalahan. Dua hasil minor lainnya terjadi saat menantang Borneo FC dan Madura United.

 

View this post on Instagram

 

A post shared by Persija (@persija)

Bukan kebetulan kalau tiga pertandingan tersebut digelar jauh dari Jakarta. Padahal Persija bertindak sebagai tuan rumah saat berhadapan dengan Madura United.

Persija memang harus terusir sejenak dari wilayah Jakarta dan sekitarnya. Itu disebabkan Stadion Patriot Candrabhaga tengah menjalani proses renovasi dan sulitnya izin keamanan tampil di Jakarta pada masa pemilu seperti saat ini.

Tampil jauh dari Jakarta membuat Persija kehilangan dukungan penuh suporternya, The Jakmania. Padahal faktor ini bisa mempengaruhi mental para pemain.


Baca Juga:


Namun Thomas Doll tak sependapat dengan anggapan tersebut. Ia menilai Persija tampil buruk bukan karena tak mendapat dukungan suporter.

“Situasi ini adalah konsekuensi dari (faktor) konsentrasi, dan kesalahan individu. Ini bukan karena kami bermain di Bali dan tak ada suporter di stadion karena arema juga ermain di sini,” kata Thomas Doll.

“Penampilan kami tak cukup untuk memenangkan pertandingan dan ini tidak bagus.”

AREMA VS PERSIJA
Sumber: Instagram

Performa Persija memang inkonsisten sepanjang musim ini. Andritany Ardhiyasa dan kawan-kawan kerap gagal mengamankan poin penuh karena kesalahan sendiri.

Hal ini membuat Persija tercecer dari perburuan gelar. Mereka kini bahkan hanya berjarak lima poin dari zona degradasi.

“Kami hanya bisa meminta maaf kepada semua pendukung kami. Mereka menyaksikan (penampilan kami) di depan televisi di Jakarta,” tutupnya.

Selalu update berita terbaru seputar  Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com