Tim Promosi Liga 1 Tak Gentar Tampil Pincang di Laga Pembuka
Vivagoal – Liga Indonesia – Laga perdana BRI Liga 1 2024/2025 antara Madura United dan Malut United menyajikan drama yang tak terlupakan. Kedua tim harus puas berbagi poin setelah bermain imbang 1-1 di Stadion Gelora Bangkalan, Sabtu (10/8).
Pertandingan sejak awal berjalan sengit dan penuh tensi tinggi. Puncaknya terjadi di penghujung babak pertama ketika Malut United harus bermain dengan 10 pemain menyusul kartu merah yang diterima Cassio Fernando.
View this post on Instagram
Memasuki babak kedua, Madura United yang bermain dengan keunggulan jumlah pemain berupaya menekan pertahanan Malut United. Upaya mereka membuahkan hasil pada menit ke-65 melalui eksekusi penalti yang sempurna dari Lulinha.
Namun, Malut United tidak menyerah begitu saja. Tim tamu berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-82 melalui gol cantik Tatsuro Nagamatsu. Skor imbang 1-1 bertahan hingga akhir pertandingan.
Baca Juga:
- Marc Klok Bantu PSSI Komunikasi Dengan KNVB Untuk Laga Indonesia vs Belanda
- Marc Klok Ingin Harumkan Nama Indonesia di AFC Champions League 2 Bersama Persib
- Atmosfer Bobotoh Buat Gustavo Franca Kagum Dengan Persib
- Debut VAR di Liga 1, Pelatih Persib Sindir Kualitas Wasit Zaman Dahulu
Pelatih Malut United, Imran Nahumarury, mengaku puas dengan perjuangan anak asuhnya.
Imran mengakui bahwa strategi yang diterapkan timnya tidak selalu berjalan mulus. Namun, ia optimistis timnya akan terus berkembang dan meraih hasil yang lebih baik di pertandingan-pertandingan berikutnya.
View this post on Instagram
”Saya sangat apresiasi untuk pemain. Bola itu bundar, kadang strategi bisa jalan maksimal kadang tidak,” kata mantan pelatih PSIS Semarang ini.
“Tapi saya yakin, percaya tim ini masih bisa untuk progres lebih baik. Tadi main 10 orang tapi masih bisa menyamakan skor. Saya apresiasi terhadap fokus para pemain,” imbuhnya.
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com