ERICK THOHIR
Sumber: Twitter

TImnas U-19 Wanita Dibantai Thailand, Erick Thohir Punya Alasan untuk Bangga

Taufik Hidayat - July 14, 2023
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLiga IndonesiaTimnas Indonesia gagal melaju ke final Piala AFF U-19 Wanita 2023 usai dibantai Thailand pada babak semifinal. Hasil itu nyatanya tetap membuat bangga Ketua Umum PSSI, Erick Thohir.

Dalam laga yang berlangsung di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, Palembang, Kamis (13/7), Indonesia takluk 1-7 dari Thailand. Perbedaan level kedua tim memang sangat mencolok.

Meski bertindak sebagai tuan rumah, Indonesia bukanlah unggulan di hadapan Thailand. Sepakbola wanita Gajah Putih memang jauh lebih maju.

Situasi menjadi semakin sulit setelah Timnas U-19 Wanita Indonesia harus bermain dengan sepuluh pemain sejak menit keempat usai Fani Supriyanto yang berposisi kiper mendapat kartu merah langsung.

Setelah kehilangan satu pemain, Thailand mendominasi jalannya pertandingan. Thawanrat Promthongmee sukses membuka keunggulan pada menit ke-15.

Indonesia memang sempat bangkit dan menyamakan kedudukan melalui aksi Claudia Scheunemann. Namun setelah itu, Thailand tak terbendung dan mencetak enam gol tambahan.


Baca Juga:


Meski tak berkutik di hadapan Thailand, Erick Thohir tetap bangga dengan Timnas U-19 Wanita Indonesia. Ia melihat tim asuhan Rudy Eka Priyambada itu punya mental yang bagus.

“Saya kemarin sempat berdiri tepuk tangan padahal kita kalah 1-7. Waktu kalah 1-6 saya berdiri tepuk tangan tidak lain karena mereka (Timnas U-19 Wanita) terus berlari,” kata Erick Thohir, Jumat (14/7).

“Mereka terus bermain memberikan yang terbaik meski tidak mungkin menang karena sejak menit keempat sudah kena kartu merah, Tapi mereka mau melawan dan itu yang saya rasa selama ini saya bicara mental di PSSI, mereka kasih lihat.”

Timnas Indonesia U-19 Wanita
Sumber: PSSI

Erick Thohir pun menjanjikan masa depan yang lebih baik untuk sepakbola wanita tanah air. Salah satu ambisinya adalah mewujudkan liga yang reguler setiap tahunnya.

“Kita sedang menunggu konfirmasi kerja sama dengan sebuah perusahaan yang akan memulai pembinaan (sepakbola wanita) dari U-9 dan U-14. Kalau rencana ini jalan akan jadi cikal bakal liganya naik,” tegasnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Indonesia hanya di Vivagoal.com