Tuchel: Burnley Bikin Chelsea Kesulitan dan Kelelahan
Vivagoal – Liga Inggris – Meski mampu meraih kemenangan besar 4-0, namun Chelsea harus bersusah payah meladeni permainan keras ala Burnley. Manajer The Blues, Thomas Tuchel menyebut Burnley sungguh menguras tenaga.
Bertanding di Stadion Turf Moor, Sabtu (5/3) malam WIB dalam laga lanjutan Liga Inggris, duel Burnley vs Chelsea sempat berjalan alot, hingga tak ada gol yang tercipta di babak pertama.
Baru di babak kedua, Chelsea mengamuk. Empat gol bisa dilesakkan masing-masing lewat Reece James, dan sepasang gol dari Kai Havertz sebelum gol penutup datang dari Christian Pulisic. Skor 4-0 pun bertahan hingga akhir laga.
Opta mencatat, Burnley cuma menguasai bol sebanyak 27 persen, dengan melepaskan 6 tembakan namun hanya satu yang on target. Sebagai perbandingan, Chelsea punya 73 persen ball possesion dengan menciptakan 11 percobaan dan ada lima yang on target.
Meski demikian, Tuchel menyebut kalau gaya bermain Burnley sangat menuntut Chelsea berkonsentrasi penuh demi mencegah kebobolan. Burnley yang diasuh Sean Dyche terus memainkan bola-bola crossing dan tak ragu untuk menampilkan permainan keras hingga mengharuskan The Blues fokus penuh.
Baca Juga:
- Dijual Rp 56,7 Triliun, Bos Premier League: Chelsea Bisa Laku 10 Hari, Tapi..
- Sudah Dapat Pembeli, Chelsea Diambang Pergantian Pemilik
- N’Golo Kante Kaget Chelsea Ingin Dijual
- Undian 8 Besar Piala FA: Chelsea Hadapi Tim ‘Pembunuh Raksasa’
“Sejak awal kami tahu apa yang menanti kami di Turf Moor. Kami harus berhadapan dengan pertandingan yang sangat mengandalkan fisik, permainan terbuka, banyak sundulan, umpan silang dan bola-bola mati,” ucap Tuchel dikutip dari situs resmi Chelsea.
We’ve got super Tommy Tuchel! 🎶 pic.twitter.com/Ft6u2Ut9Dd
— Chelsea FC (@ChelseaFC) March 5, 2022
“Namun kami berhasil bangkit dan menunjukkan karakter yang kuat di pertandingan ini. Saya sangat bangga akan hal itu.
“Para pemain menunjukkan apa yang dibutuhkan untuk bermain di Chelsea, dan kami juga membuktikan bahwa skuat ini sangat fokus ke aspek sepak bola,” Tuchel menegaskan. (DES)
Selalu update berita bola terbaru seputar Liga Inggris hanya di Vivagoal.com