Usai Dimainkan Sebagai Starter, Brahim Diaz Janjikan Hal Ini Kepada Madrid

Usai Dimainkan Sebagai Starter, Brahim Diaz Janjikan Hal Ini Kepada Madrid

Heri Susanto - April 26, 2019
Dibaca Normal dengan Waktu Menit

VivagoalLa Liga– Brahim Diaz dimainkan sebagai starter ketika Real Madrid bertanding melawan Getafe, Jumat (26/4) dini hari tadi dalam lanjutan jornada ke-34 Laliga Spanyol. Setelah pertandingan tersebut, ia makin antusias untuk membuktikan guna menjadi salah satu pemain penting Madrid musim depan.

Brahim Diaz digaet Real Madrid dari Manchester City pada bursa transfer musim dingin kemarin. Pemain 19 tahun tersebut dikontrak hingga 30 Juni 2025. Saat itu, pembelian Diaz menuai pro dan kontra karena Madrid punya beberapa pemain bertipe sama dalam diri Marco Asensio dan Lucas Vasquez.

Alhasil, di era kepelatihan Santiago Solari, Brahim Diaz hanya dimainkan sebanyak 3 kali, itu juga hanya sebagai pemain pengganti. Dan pada masa Zinedine Zidane saat ini, Diaz tercatat baru tampil 2 kali, dengan satu diantaranya sebagai starter, yakni saat melawan Getafe dini hari tadi.

 

[irp]

Diaz mengaku senang bisa kembali bermain. Ia pun bertekad untuk meningkatkan performanya agar bisa terus mendapat kepercayaan pelatih dan membantu Madrid memburu banyak trofi musim depan.

“Saya mencoba untuk terus memberikan kemampuan terbaik saya di setiap sesi latihan dan pertandingan. Saya ingin membuktikan bahwa saya bisa jadi pemain penting di Real Madrid.” ujar Diaz kepada Marca.

“Ketika saya kanak-kanak, saya memiliki sebuah target menjadi pesepakbola di salah satu klub terbesar dan terbaik dunia. Saya sangat senang bisa jadi pemain Madrid. Saya sekarang bertekad ingin bermain di klub terbaik dunia ini selama bertahun-tahun,” tandasnya.

Selalu update berita bola terbaru seputar La Liga hanya di Vivagoal.com